Otomotifnet.com - Blok mesin pecah menjadi problem fatal dari motor matik.
Karena maut tak mau, pemilik harus ganti blok mesin baru.
Menurut Herlanudin, Owner Bengkel Erlan View, biayanya bervariasi.
"Kalau bagian kiri mesin yang pecah, harga blok mesinnya lebih mahal dan prosesnya lebih lama karena terdapat nomor mesin," sebut Herlanudin, (31/5/22).
Lebih lanjut, Erlan sapaan akrabnya mengatakan, untuk pesan blok mesin yang ada nomor mesinnya di bengkel resmi mesti dilengkapi laporan Polisi penggantian nosin karena kecelakaan.
"Harga blok mesinnya sekitar Rp 1 jutaan dan indennya kurang lebih 14 hari," jelasnya.
"Sedangkan untuk blok mesin kanan lebih murah yaitu Rp 500 ribuan saja," tambahnya.
Maklum mahal, karena blok mesin motor matik sisi kiri menyatu dengan CVT.
Harga tersebut belum termasuk dengan biaya jasa bongkar-pasang mesin.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR