Otomotifnet.com - Grand Livina Club Indonesia (GRAVINCI) sukses menggelar Jambore Nasional (Jamnas) ke 9 di Pangandaran, Jawa Barat (2/7/2022).
Acara Jamnas 9 GRAVINCI kali ini terbilang sukses karena dihadiri oleh 1.000-an lebih member dari 21 chapter yang terdaftar.
GRAVINCI adalah komunitas pengguna mobil Nissan Grand Livina di Indonesia yang chapternya tersebar di Indonesia.
Bahkan pada Jamnas 9 kali ini, GRAVICI telah sukses melahirkan alias deklarasi chapter baru yaitu Chapter DjogjaIstimewa.
Rangkaian acara Jamnas 9 GRAVINCI diracik secara asyik khas car enthusiast, mulai dari TalkShow Beauty Contest, Car Limbo, Car MeetUp Modification dan Festival.
Tak hanya itu, ada juga DJ performance, dangdut hingga lomba anak mewarnai.
Sebagai pemuncak acara peserta Jamnas 9 GRAVINCI dihibur live music dari Kuburan Band.
Dan untuk pertama kalinya dalam sejarah, Jamnas 9 GRAVINCI digelar berbarengan dengan Musyawarah Nasional (Munas) ke IV.
Munas IV GRAVINCI ini adalah laporan pertanggung jawaban kepengurusan dan pemilihan Ketua Umum GRAVINCI.
Untuk hasil Munas IV GRAVINCI sendiri, terpilih lah nama Arif Supriyadi sebagai Ketua Umum GRAVINCI yang mampu mempertahankan posisinya selama 2 periode.
"Ini awal kebangkitan GRAVINCI pasca pandemi dan sukses kawinnya MUNAS IV dan JAMNAS 9 untuk Pertama kalinya," ucap Arif Supriyadi, selaku Ketua Umum GRAVINCI.
"Menuju GRAVINCI semakin besar, solid, menyenangkan! Saya juga mengucapkan terimakasih kepada GRAVINCI chapter JAWARA yang telah berhasil melaksanakan kopi darat nasional dengan lancar dan sukses," bangga Arif.
Setelah Jamnas 9 GRAVINCI sukes digelar di Pangandaran, Jamnas 10 GRAVINCI akan digelar di Lampung.
Yuks persiapan!
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR