Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Segini Harga Mazda 2 Sedan, Siap Saingi Toyota Vios dan Honda City

Harryt MR - Selasa, 26 Juli 2022 | 18:05 WIB
New Mazda 2 Sedan dibanderol Rp 338,000,000 (OTR Jakarta)
Harryt / Otomotifnet.com
New Mazda 2 Sedan dibanderol Rp 338,000,000 (OTR Jakarta)

Otomotifnet.com - PT Eurokars Motor Indonesia (PT EMI), resmi memperkenalkan model terbaru New Mazda 2 Sedan, bersamaan dengan New Mazda CX-8.

Merambah segmen sedan, New Mazda 2 tampil estetis dan diklaim mampu memberikan standar kenyamanan baru, melalui penyematan berbagai fitur teknologi canggih.

New Mazda 2 Sedan diposisikan untuk melanjutkan superioritas di segmen premium sedan di Indonesia. Memadukan kecanggihan dan tampilan yang estetik.

“Tentu menjadi kebanggaan dan kebahagiaan tersendiri bagi kami, dapat memperkenalkan generasi terbaru dari Mazda 2 Sedan dan Mazda CX-8 kepada publik di Indonesia,”

“Dua karya seni terbaik dari Mazda, karena tidak hanya menawarkan kecanggihan tapi juga menghadirkan desain yang estetis,” terang Ricky Thio, Managing Director EMI.

Diluncurkan di dealer resmi Mazda, Simprug, Jaksel (26/07), New Mazda 2 Sedan dibanderol Rp 338.000.000 (OTR Jakarta).

Harga tersebut sudah termasuk MyMazda Service.

Yaitu, gratis layanan purna jual selama 3 tahun, atau 60.000 KM (mana yang tercapai lebih dulu).

Sejumlah inovasi disematkan pada generasi terbaru Mazda 2 Sedan, seperti GVC Plus yang dipadukan dengan Skyactiv-Vehicle Dynamic.

Serta Skyactiv-Vehicle Architecture, yang akan memberikan pengalaman kenyamanan baru dalam berkendara.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa