Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pelaku UMKM Diingatkan Jokowi, Duit Utangan Bank Jangan Dibelikan Mobil

Irsyaad W - Kamis, 1 September 2022 | 19:15 WIB
Presiden Jokowi dengan background mobil-mobil yang akan diekspor melalui Pelabuhan Patimban di Subang, Jawa Barat.
IG/@Joko Widodo
Presiden Jokowi dengan background mobil-mobil yang akan diekspor melalui Pelabuhan Patimban di Subang, Jawa Barat.

Otomotifnet.com - Presiden Joko Widodo ingatkan pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).

Duit pinjaman atau utangan bank jangan sampai dibelikan mobil.

Dasar ucapan itu dari pengalaman Presiden Jokowi saat masih menjadi pelaku UMKM.

Saat itu kata Jokowi, banyak rekannya yang dulu pengusaha mikro namun terjebak utang.

Penyebabnya karena modal usaha yang dipinjam dari bank tidak dimanfaatkan untuk kepentingan usaha.

Melainkan malah digunakan untuk membeli barang-barang seperti mobil.

"Karena teman-teman saya dulu, saat saya masih UMKM banyak yang jatuh dan enggak bisa bangun karena keliru ngitung," ucap Jokowi saat sambutan pemberian NIB untuk pelaku UMKM Perseorangan di Jayapura, Papua, (31/8/22).

"Kemudian pinjam untuk beli mobil, senangnya hanya 6 bulan," ungkap Jokowi.

"Beli mobil senangnya hanya 6 bulan. Enggak bisa nyicil bank, enggak bisa nyicil ke dealer," jelas orang nomor satu di Indonesia itu.

"Mobilnya diambil, banknya juga bermasalah. Jangan seperti itu," lanjut Jokowi.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa