Seketika percikan api itu malah membesar.
Didin yang panik mencoba menyiram dengan air seadanya agar padam.
Namun, sebaliknya, kobaran api malah kian membesar.
"Saya siram air tuh, tapi malah bikin api membesar enggak ketolong," lanjutnya.
Namun, kebakaran mobil itu tak menyebabkan ledakan.
"Soalnya bensinnya sudah mau habis, kalau misalkan masih ada banyak bisa meleduk itu," tambahnya.
Didin awalnya menepikan mobil milik adiknya itu di pinggir jalan setelah dipakai untuk perjalanan jauh.
Ia keluar untuk istirahat di dekat pedagang bensin eceran.
"Saya istirahat di tepi jalan, eh ada percikan api kemudian jadi kebakaran," pungkasnya.
Akibat peristiwa apes itu, mobil keluaran tahun 2005 tersebut hangus terbakar.
Satu unit handphone milik sang adik di dalam mobil turut hangus dimakan api.
Baca Juga: Xpander Hitam Berantakan, Sabet Kijang Innova, Cairan Mesin Mengocor
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR