Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Petaka Anggota TNI dan Calon Istri, Sedetik Honda HR-V Koprol Delapan Meter

Irsyaad W - Jumat, 21 Oktober 2022 | 20:30 WIB
Honda HR-V yang ditumpangi anggota TNI Kodam I/Bukit Barisan bersama calon istri dan dua penumpang lain carut-marut ditebas KA U85B Sri Relawangsa di desa Serba Jadi, Sunggal, Deli Serdang, Sumatera Utara
Tribun-Medan.com/Istimewa
Honda HR-V yang ditumpangi anggota TNI Kodam I/Bukit Barisan bersama calon istri dan dua penumpang lain carut-marut ditebas KA U85B Sri Relawangsa di desa Serba Jadi, Sunggal, Deli Serdang, Sumatera Utara

Otomotifnet.com - Petaka dialami anggota TNI dan calon istri.

Dalam waktu selang sedetik, Honda HR-V yang dibawanya koprol sejauh delapan meter.

Akibatnya, Sertu Indra Gunawan Nasution (29), anggota Kodam I/Bukit Barisan patah tulang.

Sedangkan calon istrinya, Tiara Malau (25) luka di bagian wajah.

Juga dua penumpang lain, Risnawati (50) dan Mulia Sri Puji Rahayu (59) alami luka-luka.

Mereka kecelakaan di perlintasan kereta api desa Serba Jadi, Sunggal, Deli Serdang, Sumatera Utara (19/10/22).

"Kejadiannya sekira pukul 15:00 WIB," kata Kapolsek Sunggal, Kompol Candra Yudha.

Honda HR-V koprol sejauh delapan meter setelah ditebas KA U85B Sri Relawangsa, anggota TNI patah tulang, calon istri luka wajah di desa Serba Jadi, Sunggal, Deli Serdang, Sumatera Utara
Tribun-Medan.com/Istimewa
Honda HR-V koprol sejauh delapan meter setelah ditebas KA U85B Sri Relawangsa, anggota TNI patah tulang, calon istri luka wajah di desa Serba Jadi, Sunggal, Deli Serdang, Sumatera Utara

Lanjut Candra menjelaskan kronologi kecelakaan tersebut.

Berawal Sertu Indra mengemudikan Honda HR-V nopol BK 1188 RN bersama tiga penumpangnya.

Sampai di TKP, korban diduga tak tahu di depannya ada perlintasan kereta api.

Tanpa tengok kanan kiri, Sertu Indra langsung tancap gas melewati rel kereta.

Begitu HR-V masuk perlintasan, dari arah Binjai menuju Medan datang KA U85B Sri Relawangsa.

Sedetik kemudian, bodi kanan HR-V langsung ditebas KA U85B Sri Relawangsa..

Lalu, HR-V terpental dan berguling sejauh delapan meter.

Pengemudi dan penumpang ikut koprol di dalam kabin.

Setelahnya, para korban dievakusi warga dan baru diketahui, Sertu Indra alami patah tulang bahu dan rusuk kanan.

Sementara calon istri Sertu Indra dan dua penumpang lain alami luka-luka.

Usai insiden, Honda HR-V putih tersebut teronggok di tepi rel kereta api.

Kondisinya carut-marut, bumper terkelupas, kap mesin ringsek.

Fender depan kanan tercabut, atap penyok dan kaca depan serta belakang pecah.

Baca Juga: Masih Bau Dealer, Honda HR-V 2022 Mendarat di Koloni Bambu, Kejegal Batu dan Pasir

Sumber: https://medan.tribunnews.com/2022/10/20/mobil-ringsek-personel-kodam-ibukit-barisan-patah-tulang-calon-istri-terluka-terpental-8-meter

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa