Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kades Sampai Lurah Full Senyum, Dapat Yamaha NMAX Satu-satu, Ngabisin Rp 6 M

Ferdian - Minggu, 30 Oktober 2022 | 13:20 WIB
Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati foto bersama para Kades setelah menerima motor dinas Yamaha All New NMAX 155
Tribun Jateng/Mahfira Putri Maulani
Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati foto bersama para Kades setelah menerima motor dinas Yamaha All New NMAX 155

Otomotifnet.com - Ratusan Kepala Desa dan Lurah di Sragen full senyum.

Sebanyak 208 Kades dan Lurah di Sragen ini kebagian Yamaha NMAX sebagai kendaraan dinas.

Sebanyak 208 kepala desa dan lurah tersebut berasal dari 20 kecamatan di Kabupaten Sragen.

Kendaraan dinas tersebut secara simbolis diberikan Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati usai upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda di Stadion Taruna Sragen (28/10/2022).

Setelah Yamaha NMAX itu diserahkan, para Kades dan Lurah konvoi keliling Stadion Taruna dan melaju sampai alun-alun Sragen.

Pada penyerahan hari ini baru 140 unit Yamaha NMAX yang dibagikan untuk Kades dan lurah di 17 Kecamatan.

Sementara Kades dan lurah di tiga Kecamatan yakni Sidoarjo, Masaran dan Tanon akan diberikan menyusul.

Satu kendaraan dinas itu harganya Rp 31.150.000 per unit, sehingga total Pemkab Sragen untuk membeli kendaraan ini nyaris diangka Rp 6 miliar.

Ditemui usai kegiatan, Bupati mengatakan, kendaraan dinas untuk Kades dan lurah diberikan karena motor dinas lama sudah tidak layak, bahkan, nilai asetnya sudah habis.

Yuni mengaku ingin memberikan kendaraan dinas itu tahun lalu, karena anggaran terpotong untuk penanganan Covid-19 baru tahun ini bisa terealisasi.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa