Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tol Cipali Mencekam, Dua Bus Terguling, Satu Timpa Calya Sampai Gepeng

Ferdian - Jumat, 2 Desember 2022 | 15:25 WIB
Mobil yang tertimpa bus di tol Cipali
Dok. Satlantas Polres Majalengka
Mobil yang tertimpa bus di tol Cipali

Otomotifnet.com - Toyota Calya nyaris gepeng bak kaleng krupuk usai tertimpa bus di Tol Cipali.

Kecelakaan antra dua bus dan Toyota Calya ini terjadi di ruas Tol Cipali KM 147, Majalengka pada Kamis (1/12/2022) malam.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan beruntun ini, namun sejumlah penumpang terpaksa dilarikan ke rumah sakit karena terluka.

Kecelakaan beruntun ini dketahui terjadi sekitar pukul 20.33 WIB.

Kanit Gakkum Lantas Polres Majalengka, Ipda Yudi FB Simanjuntak mengatakan kecelakaan yang melibatkan tiga kendaraan ini berawal saat bus Santika nopol H 7369 OB melaju dari arah Cikopo menuju Palimanan.

Bus Santika yang dikemudikan oleh A ini tiba-tiba hilang kendali hingga oleng ke kanan.

Bus lalu masuk ke median jalan hingga akhirnya terguling.

"Bus Santika itu dikemudikan oleh saudara A dan membawa 12 orang penumpang," ujar Yudi saat dikonfirmasi (2/12/2022).

Badan bus yang terguling di tengah jalan membuat kendaraan-kendaraan yang ada di belakangnya pun hilang kendali hingga akhirnya terlibat kecelakaan.

Setidaknya ada dua kendaraan yang terlibat kecelakaan yakni Toyot Calya nopol B 1925 VKW dan bus Kramat Jati nopol B 7249 IS.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa