Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pemotor Dicegat dan Dibikin Berdarah Debt Collector, Motor Sudah Lunas

Ferdian - Jumat, 17 Februari 2023 | 18:20 WIB
Ilustrasi Debt Collector
Istimewa
Ilustrasi Debt Collector

Otomotifnet.com - Seorang pria jadi sasaran pemukulan debt collector di Jalan Raya Baleendah - Banjaran, Kabupaten Bandung, Jawa Barat (16/2/2023).

Video pemukulan tersebut viral di media sosial.

Dalam video itu terlihat pria itu mengalami luka di bagian hidung, serta helm yang digunakannya tampak rusak.

Kapolsek Baleendah Kompol Sungkowo membenarkan kejadian tersebut terjadi di wilayah hukumnya.

Ia mengatakan, korban sempat diberhentikan sebelum terjadi pemukulan.

"Iya betul, kemarin dapet laporan soal itu dan sudah ditangani," katanya melalui pesan singkat (17/2/2023).

Sungkowo menjelaskan, saat itu korban sedang mengendarai motornya, tiba-tiba pelaku yang diduga sebagai debt collector tersebut memberhentikan korban.

Pelaku menanyakan soal surat-surat kendaraan yang dimiliki oleh korban.

Namun, korban mengatakan pada pelaku bahwa surat kendaraannya lengkap.

"Sebetulnya sudah beres, dikasih tahu. Mungkin si pelaku masih ngotot," ujarnya.

Korban menganggap masalah selesai, usai menjelaskan surat kendaraannya lengkap kepada pelaku.

Namun, pelaku tetap melakukan pemukulan kepada korban.

Pelaku memukul bagian wajah korban, saat korban hendak pergi.

"Pas si korban mau pergi, nah terjadilah pemukulan," tambahnya.

Mendengar ada laporan itu, pihaknya langsung bergerak ke lokasi dan berhasil mengamankan tiga orang.

"Kita gerak cepat ke TKP. Terus intinya para pelaku sudah kita amankan sebanyak tiga orang," terangnya.

Saat ini, polisi tengah mendalami kebenaran soal dugaan tiga orang pelaku pemukulan itu merupakan debt collector.

"Kebenaran si pelaku sebagai debt collector kita sedang dalami dulu, terus dari mana-mananya," tuturnya.

Hasil pemeriksaan, lanjutnya, surat-surat dari kendaraan korban menunjukan kelengkapan.

Ia menyebut, untuk membuktikan kelengkapan surat-surat kendaraan memang membutuhkan proses.

"Jadi korban tidak memiliki cicilan, tapi memang kalau bukti kepemilikan motornya kan mungkin butuh proses. Kita juga masih lihat surat-surat yang lainnya," imbuhnya.

Sungkowo mengatakan, saat ini korban sudah diarahkan untuk melakukan visum guna memperkuat langkah polisi selanjutnya.

"Korban luka di bibir dan hidung, berdarah. Tapi kita sudah arahkan untuk divisum. Sekarang masih dilakukan pemeriksaan di kantor kita," tambahnya.

Pihaknya meminta pada masyarakat, jika mengalami kejadian serupa agara tidak main hakim sendiri dan langsung melaporkan kepada pihak kepolisian.

"Kalau masyarakat mengalami hal demikian di jalan cepat melapor ke aparat kepolisian. Jadi jangan takut lapor polisi, pasti kita akan bantu. Apalagi menyangkut masyarakat yang tidak tahu apa-apa. Pokonya Polresta Bandung siap melayani masyarakat," pungkasnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Banjaran (@infotibanjaran.id)

Baca Juga: Debt Collector Bikin Pemotor Wanita Nangis di Jalan, Polisi Sebut Bisa Dipidanakan

Sumber: https://bandung.kompas.com/read/2023/02/17/082105378/debt-collector-aniaya-pengendara-motor-di-kabupaten-bandung-3-orang?page=2

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa