Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+
Advertorial

Dibuat di Indonesia, Begini Spesifikasi dan Keunggulan Yamaha Grand Filano Hybrid Connected

Fathia Yasmine - Jumat, 21 April 2023 | 14:20 WIB
Tampilan Grand Filano Hybrid yang apik dan retro.
Yamaha
Tampilan Grand Filano Hybrid yang apik dan retro.

Tenaga ini didapatkan melalui dukungan Smart Motor Generator (SMG) yang sudah ada di mesin motor Blue Core Yamaha.

Selanjutnya, fitur One Push Start digunakan untuk membuat mesin cepat menyala dengan satu sentuhan, sementara fitur Stop and Start System berfungsi untuk mematikan mesin secara otomatis saat motor sedang berhenti atau tidak digunakan.

Tak hanya itu, sejumlah fitur khas skutik Yamaha seperti stop-start system, side stand switch, smart motor generator, dan saklar hazard juga bisa dinikmati pada varian ini.

Bagasi luas

Untuk memenuhi kebutuhan kaum muda yang aktif, Grand Filano Hybrid Connected juga dilengkapi dengan sejumlah fitur tambahan, yakni bagasi super lega dengan kapasitas 27 liter.

Selain itu, posisi mulut tangki bahan bakar juga sudah berada di depan, sehingga pengendara tidak perlu membuka jok ketika mengisi bensin.

Di area depan, Yamaha juga menambahkan fitur Electric Power Socket untuk mengisi daya gadget, sistem keyless atau menyalakan motor tanpa kunci, serta fitur Answer Back System untuk memudahkan pengendara mencari posisi parkir motor.

Baca Juga: Yamaha Grand Filano Laris Manis Di Bali, SPK Hampir Empat Digit 

Untuk pengemudi dan penumpang wanita, Yamaha juga menambahkan desain footstep yang luas, sehingga memudahkan naik turun penumpang. Adapun ban yang digunakan adalah ban tubeless, sehingga berkendara lebih stabil dan menyenangkan.

Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected hadir dalam dua kategori dengan tampilan warna yang berbeda, yaitu LUX dan NEO.
Yamaha
Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected hadir dalam dua kategori dengan tampilan warna yang berbeda, yaitu LUX dan NEO.

Saat ini, Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected hadir dalam dua kategori dengan tampilan warna yang berbeda, yaitu LUX dan NEO.

Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected LUX memiliki desain jok premium dengan dua warna pilihan, yakni LUX White Pearl dan LUX Matte BlueVarian ini dipasarkan dengan harga on the road (OTR) Jakarta Rp 27,5 juta.

Sementara untuk Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected NEO, terdapat empat pilihan warna kendaraan, yakni NEO Dull Blue, NEO Red, NEO Beige, dan NEO Black yang dipasarkan dengan harga OTR Jakarta Rp 27 juta.

Untuk setiap pembelian produk Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected, Yamaha juga akan memberikan fashionable helmet secara cuma-cuma.

Untuk mengetahui lebih banyak tentang produk ini, kunjungi www.yamaha-motor.co.id  atau Instagram @yamahaindonesia.

 

Editor : Sheila Respati

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa