Maka setiap pengemudi penting untuk memahami apa itu aquaplanning, penyebab dan bagaimana cara mengatasinya.
Informasi yang diterima dari Lifepal sebagai salah satu marketplace asuransi kendaraan kepada Otoseken.id, memaparkan 7 cara mencegah Aquaplaning.
1. Periksa kondisi Ban
Pastikan ban kendaraan dalam kondisi yang baik dan tidak aus. Sebab, seperti dipaparkan sebelumnya, ban yang aus akan memperburuk risiko aquaplaning.
2. Perhatikan Kecepatan kendaraan
Saat berkendara di jalan yang basah, maka segera kurangi kecepatan kendaraan. Pasalnya, jika kendaraan Anda bergerak semakin cepat, maka akan menyebabkan semakin sulit ban mengalirkan air dari bawah ban.
3. Jaga Jarak Aman
Hal lainnya yang tak kalah penting dilakukan adalah menjaga jarak aman antara kendaraan Anda dan kendaraan di depan kalian.
Dengan begitu, Anda memiliki lebih banyak waktu untuk bereaksi jika terjadi aquaplaning.
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR