Berkendara di malam hari memiliki sedikit perbedaan ketika sedang berkendara di siang hari, dimana visibilitas membuat kita lebih waspada ketika sedang berkendara di malam hari.
Ketika berkendara dalam kondisi siang kita memiliki jarak pandang hingga 200 meter sedangkan di malam hari jarak pandang pengendara berkurang hanya menjadi sekitar 150 meter ke depan, walau sudah dibantu dengan cahaya dari lampu mobil, sehingga pengendara harus lebih waspada kepada objek-objek yang tidak memantulkan cahaya.
Ketika berkendara dalam kondisi gelap, pengendara harus lebih berhati-hati saat melewati area pemukiman.
Di area ini, banyak sekali pengguna jalan yang harus diperhatikan seperti anak-anak, orang tua, dan pengendara sepeda hingga sepeda motor.
Selain pengguna jalan, pengendara juga harus berhati-hati terhadap hewan yang tiba-tiba melintas di depan kendaraan.
Maka dari itu, kurangi kecepatan ketika melewati area tersebut dan selalu waspada terhadap lingkungan sekitar.
5. Jaga jarak dan kurangi kecepatan
Selalu memastikan untuk menjaga jarak yang aman dengan kendaraan lain yang ada di depan dan mengurangi kecepatan saat diperlukan dapat memberikan lebih banyak waktu bagi pengendara untuk bereaksi dan merespon adanya perubahan kondisi lalu lintas ataupun kondisi berbahaya yang sewaktu-waktu dapat terjadi.
6. Berhenti ketika mengantuk
ketika sedang melakukan perjalanan di malam hari, sebaiknya tidak perlu untuk memaksakan kondisi diri.
Jika sudah mengalami kantuk, sebaiknya pengendara langsung menepi saja untuk mengambil waktu istirahat.
Istirahat bisa dilakukan dengan tidur sejenak atau juga dengan minum kopi untuk membuat badan lebih rileks.
Ketika kondisi sudah fit, pengendara bisa melanjutkan kembali perjalanan
“Pengendara juga harus memperhatikan kondisi tubuhnya. Jika sudah merasa lelah, maka pengendara diwajibkan untuk beristirahat di lokasi terdekat dan jangan memaksakan untuk tetap berkendara,"
"Kemudian bawalah perlengkapan seperti senter dan lampu peringatan bahaya jika suatu saat terjadi hal yang tidak terduga. Pastikan untuk selalu berhati-hati dan waspada ketika berkendara dalam keadaan apapun untuk meningkatkan keselamatan pengendara dan pengendara lainnya,” tutup Hariadi.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR