Otomotifnet.com - Ranking 10 provinsi dengan kondisi jalan provinsi rusak parah.
Mengejutkannya Provinsi di urutan nomor 7 punya anggaran perbaikan mencapai Rp 731 miliar.
Urutan nomor 7 tersebut yakni Sulawesi Selatan (Sulsel).
Total Jalan Provinsi yang rusak di Sulsel yakni sepanjang 374 Kilometer (Km).
Bahkan Jalan Provinsi yang rusak di Sulsel lebih panjang dari Provinsi Lampung yang baru-baru ini dikunjungi Presiden Joko Widodo.
Lampung hanya memiliki Jalan Provinsi yang rusak sepanjang 252 kilometer.
Sedangkan peringkat pertama Jalan Provinsi paling banyak rusak yakni Riau.
Kerusakan Jalan Provinsi di Riau tercatat sepanjang 633 Km.
Diketahui, status jalan di Indonesia dibagi tiga kategori.
1. Jalan Nasional yang menjadi tanggung jawab Pemerintah Pusat.
2. Jalan Provinsi yang menjadi tanggung jawab Pemerintah Provinsi setempat.
3. Jalan Kabupaten/Kota yang menjadi tanggung jawab pemerintah kabuapten/kota.
Menyinggung anggaran perbaikan Jalan Provinsi dan Jembatan di Sulsel 2023 mencapai Rp 731 miliar.
Tahun 2023 merupakan tahun terakhir masa jabatan Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.
Jalan rusak di beberapa kabupaten/kota Sulsel membutuhkan perbaikan.
Jalan provinsi yang rusak itu seperti Jalan Pekkae – Takalala atau biasa disebut ruas Buludua yang menghubungkan Kabupaten Barru dan Kabupaten Soppeng.
Begitupun Jalan Paleteang-Malaga-Kabere yang menghubungkan Kabupaten Enrekang dengan Kabupaten Pinrang.
Total sebanyak Rp 1,7 triliun dianggarkan Pemprov Sulsel untuk proyek infrastruktur pada tahun 2023 ini.
Di tahun 2023 ini, Sudirman mengalokasikan Rp 1,7 triliun untuk proyek pembangunan infrastruktur.
Angka itu mencapai 17 persen dari total APBD Sulsel 2023 yang mencapai Rp 10,1 triliun.
Dari total Rp 1,7 triliun itu, Rp 1,12 triliun diantaranya bersumber dari Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR).
Berikut daftar Provinsi yang memiliki Jalan Nasional, Jalan Provinsi dan Jalan Kabupaten paling rusak di seluruh Indonesia:
I. Jalan Nasional
1. Papua: 278 Km
2. Kalimantan Tengah: 244 Km
3. Papua Barat: 143 Km
4. Kalimantan Timur: 77 Km
5. Maluku: 55 Km
6. Jambi: 44 Km
7. Kalimantan Barat: 43 Km
8. Riau: 42 Km
9. Sulawesi Selatan: 32 Km
10. Maluku Utara: 30 Km
II. Jalan Provinsi
1. Riau: 633 Km
2. Nusa Tenggara Timur: 667 Km
3. Papua Barat: 623 Km
4. Sumatera Utara: 583 Km
5. Sulawesi Tengah: 442 Km
6. Maluku Utara: 430 Km
7. Sulawesi Selatan: 374 Km
8. Bengkulu: 270 Km
9. Lampung: 252 Km
10. Kalimantan Barat: 252 Km
III. Jalan Kabupaten
1. Sumatera Utara: 9.187 Km
2. Nusa Tenggara Timur: 6.306 Km
3. Papua: 4.888 Km Kalimantan Tengah: 4.579 Km
4. Sumatera barat: 4.024 Km
5. Aceh: 3.933 Km
6. Sulawesi Selatan: 3.923 Km
7. Kalimantan Barat: 3.412 Km
8. Riau: 3.250 Km
9. Sulawesi Tengah: 3.147 Km.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR