Otomotifnet.com - Ranking 10 provinsi dengan kondisi jalan provinsi rusak parah.
Mengejutkannya Provinsi di urutan nomor 7 punya anggaran perbaikan mencapai Rp 731 miliar.
Urutan nomor 7 tersebut yakni Sulawesi Selatan (Sulsel).
Total Jalan Provinsi yang rusak di Sulsel yakni sepanjang 374 Kilometer (Km).
Bahkan Jalan Provinsi yang rusak di Sulsel lebih panjang dari Provinsi Lampung yang baru-baru ini dikunjungi Presiden Joko Widodo.
Lampung hanya memiliki Jalan Provinsi yang rusak sepanjang 252 kilometer.
Sedangkan peringkat pertama Jalan Provinsi paling banyak rusak yakni Riau.
Kerusakan Jalan Provinsi di Riau tercatat sepanjang 633 Km.
Diketahui, status jalan di Indonesia dibagi tiga kategori.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR