Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ban Produksi Indonesia Diekspor ke-70 Negara, Bridgestone Kembangkan Ban Khusus Mobil Listrik

Rendy Surya - Minggu, 21 Mei 2023 | 12:00 WIB
Bridgestone Indonesia siapkan produksi ban khusus mobil listrik
4Legend
Bridgestone Indonesia siapkan produksi ban khusus mobil listrik

Otomotifnet.com – PT Bridgestone Indonesia menyebutkan bahwa ban yang diproduksi di Indonesia telah diekspor ke lebih 70 negara termasuk ke negara asalnya yakni Jepang.

Disebutkan lagi, ban Bridgestone diproduksi di dua pabrik yang berlokasi di Bekasi dan Karawang, Jawa Barat.

Presiden Direktur PT Bridgestone Tire Indonesia, Mukiat Sutikno menjelaskan bahwa produk ban yang diekspor ke berbagai negara termasuk Jepang mesti melalui standar kualitasnya ketat.

Diketahui, pabrikan ban yang lahir pada tahu 1931 ini mengembangkan produk dari hulu sampai hilir. Dimulai dari pemilihan vendor bahan baku sampai berbentuk ban, dan sesuai dengan standar global Bridgestone.

Bridgestone Indonesia raih penghargaan Gold Champion – WOW Brand Award sebagai produk terbaik kategori Car Tire (mobil penumpang)

“Adapun market Indonesia paling cepat berkembang dibandingkan negara lain. Komposisi penjualan Bridgestone Indonesia, masing-masing Original Equipment Manufacturer (OEM) 30 persen, ritel 40 persen, dan 30 persen ekspor ke lebih 70 negara," terangnya, belum lama ini.

Mukiat menjelaskan dalam memperkuat pasar, Bridgestone telah memiliki lebih dari 350 outlet di Indonesia.

Salah satu outlet Bridgestone Truck Tire Center (BTTC) Di Cikampek Dan Cilegon
Bridgestone
Salah satu outlet Bridgestone Truck Tire Center (BTTC) Di Cikampek Dan Cilegon

Ratusan outlet tersebut terdiri dari Toko Model (Tomo), Bridgestone One Stop Service dan Bridgestone Truck Tire Center, yang telah tersebar di 30 provinsi se-Indonesia.

Mukiat juga mengungkapkan saat ini Bridgestone tengah fokus mengembangkan ban kendaraan listrik (electric vehicle/EV) yang dirancang dengan teknologi Enliten khusus agar penggunaan baterai lebih efisien. 

“Enliten technology seiring dengan tren di dunia, termasuk Indonesia sudah mulai lebih ke EV. Enliten Technology bagaimana ban secara kualitas sama, durability dan safety sama, tetapi lebih enteng. Jadi ke depan kita kembangkan Enliten Technology,” katanya.

Ia menambahkan, untuk ban teknologi Enliten sudah digunakan di Eropa. Di Indonesia sudah dipersiapkan memakai teknologi Enliten.

“Kami sudah siap dalam pengembangan produk ban mobil listrik. Diprediksi dalam 5 tahun ke depan pasar mobil listrik Indonesia akan berkembang,” ujar Mukiat.

Atas pengembangan layanan yang terus dilakukan, belum lama ini PT Bridgestone Tire Indonesia (Bridgestone Indonesia) sukses meraih penghargaan Gold Champion – WOW Brand Award sebagai produk terbaik kategori Car Tire (mobil penumpang) pada ajang 8th WOW Brand Festive Day yang digelar Markplus, Inc.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa