Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Berikut Daftar Harga Filter Kabin Mobil Bekas, Kotor Bisa Bikin Penyakit

ARSN - Minggu, 21 Mei 2023 | 12:30 WIB
Ilustrasi filter kabin
Andhika Arthawijaya/Dok. OTOMOTIF
Ilustrasi filter kabin

Otomotifnet.com - Berikut daftar harga filter kabin mobil bekas nih gaes, awas kotor bisa bikin penyakit.

Di dalam sistem AC mobil bekas, filter kabin memegang peranan penting.

Tugas pentinf filter kabin di mobil bekas untuk menyaring kotoran dan partikel debu agar tidak masuk ke evaporator.

Apabila filter kabin tidak diganti bertahun-tahun, maka akan menyebabkan AC tidak dingin karena sirkulasinya terhambat kotoran.

Selain itu bikin evaporator lebih cepat kotor karena tumpukan kotoran dari filter kabin tersebut.

Filter kabin karbon punya daya saring lebih padat
Angga Raditya
Filter kabin karbon punya daya saring lebih padat

"Jadi kalau filter kabin selalu bersih, maka otomatis akan memperpanjang umur pakai evaporator," jelas Bel dari bengkel spesialis AC mobil Min Jaya, Haji Nawi, Jakarta Selatan.

Idealnya, filter AC diganti setiap 20.000 - 40.000 kilometer sekali, "Tapi bukan patokan pasti, kalau masih bersih tidak perlu diganti," tuturnya.

Bel juga menambahkan ada cara mudah agar filter kabin mobil tetap bersih dalam waktu lama.

Baca Juga: Kenali Gejala Kompresor AC Mobil Bekas Rusak Yang Wajib Diketahui

"Yang penting selalu jaga kebersihan di sisi penumpang depan, karena ini area paling dekat dengan filter kabin," terang pria yang selalu mengenakan topi ini.

Caranya bisa dengan melakukan vacuum pada bagian karpet penumpang depan secara rutin.

Ilustrasi membersihkan sela-sela panel mobil dengan vacuum cleaner
Dok. Otomotif
Ilustrasi membersihkan sela-sela panel mobil dengan vacuum cleaner

Tujuannya agar debu dari alas kaki tidak menumpuk atau berterbangan, yang nantinya bisa terhisap oleh filter ac mobil.

Tidak hanya karpet, sebaiknya jok mobil juga rajin dibersihkan atau di-vacuum.

Bila filter udara sudah kotor dan saatnya ganti, berikut harga filter kabin per Mei 2023:

No Tipe Mobil Harga
1. Denso Toyota Calya, Daihatsu Sigra, Toyota Agya, Daihatsu Ayla, Toyota Avanza, Daihatsu Xenia Rp 250.000
2. Sakura  Mitsubishi Outlander, Xpander Cross, Pajero Sport  Rp 275.000
3. Denso Toyota Innova, Innova Reborn, Fortuner  Rp 250.000
4. Valeo Mercedes-Benz S-Class Rp 450.000
5. Denso Suzuki Ertiga, Ignis, Jimny, Baleno Rp 250.000
6. Denso Honda Brio, Jazz, Mobilio, BR-V, HR-V, Civic Rp 250.000

Keterangan:

  • Harga diambil dari bengkel AC Min Jaya per Mei 2023
  • Harga sudah termasuk pajak
  • Harga sudah termasuk biaya pemasangan
  • Harga bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya

Baca Juga: Ibarat Paru-paru, Merokok Bisa Berakibat AC Mobil Bekas Jadi Begini, Sepele Berujung Jajan Banyak

Sumber: https://www.gridoto.com/read/223783075/sudah-waktunya-ganti-filter-kabin-berikut-daftar-harga-terbaru-2023?page=all

Editor : ARSN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa