Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Carry Korban Ngaco Sopir Mitsubishi Colt T120SS, Delapan Orang Merintih Kesakitan

Irsyaad W - Kamis, 1 Juni 2023 | 14:30 WIB
Suzuki Carry terguling usai ditabrak Mitsubishi Colt T120SS di kampung Cibereum, Cugenang, Cianjur, Jawa Barat
TribunJabar.id/Fauzi Noviandi
Suzuki Carry terguling usai ditabrak Mitsubishi Colt T120SS di kampung Cibereum, Cugenang, Cianjur, Jawa Barat

Otomotifnet.com - Suzuki Carry gelimpang, korban ngaco sopir Mitsubishi Colt T120SS.

Akibatnya delapan orang merintih kesakitan karena luka-luka.

Kecelakaan ini terjadi di jalan raya Cipanas-Puncak wilayah kampung Cibereum, Cugenang, Cianjur, Jawa Barat, (30/5/23).

Kasatlantas Polres Cianjur, AKP Anaga Budiharso menjelaskan kronologinya.

Anaga mengatakan, berawal ketika Colt T120SS pikap melaju dari Cianjur menuju Puncak.

"Saat lokasi kejadian mobil pikap bernomor polisi F 8625 UG tersebut melambung ke kanan ketika menyalip kendaraan di depannya," jelas Anaga, (30/5/23).

"Ketika itu muncul mobil (Suzuki Carry,-red) dari arah berlawanan sehingga tabrakan pun tak bisa dihindarkan," ucap Anaga, Selasa.

Suzuki Carry nopol Z 1427 CP yang ditabrak saat melaju dari arah Puncak menuju Cianjur membawa sejumlah penumpang.

"Akibat kecelakaan itu tidak ada korban jiwa. Namun satu orang luka berat dan tujuh lainnya luka ringan," bebernya.

"Korban luka berat merupakan sopir mobil pikap dengan luka di kepala dan kaki," ucap Anaga.

Para korban kemudian dibawa ke RSUD Cianjur untuk mendapatkan penanganan dan perawatan medis.

"Dugaan sementara kecelakan tersebut akibat pengendara mobil pikap tidak hati-hati. Namun kita tetap melakukan penyelidikan dan olah TKP di lokasi kejadian," ucapnya.

Baca Juga: HR-V Lagi Apes, Wajah Bubar Lawan Beton Tol Japek, Carry Ikut Kesundul

Sumber: https://jabar.tribunnews.com/2023/05/30/pikap-menyalip-malah-hantam-mobil-dari-arah-berlawanan-terjadi-di-cianjur-delapan-orang-terluka

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa