Hendra menjelaskan, bahwa garis berwarna di telapak ban fungsinya hanya sebagai identitas untuk keperluan pabrik.
"Warna tersebut akan memudahkan karyawan bagian produksi atau gudang untuk menentukan ukuran ban dari jarak jauh," jelasnya.
"Sehingga petugas tidak perlu melihat ukuran yang ada pada dinding ban. Jadi tidak ada hubungannya dengan kualitas dan performa ban," sambungnya.
Hendra menjelaskan, setiap pabrikan punya ketentuan sendiri untuk menentukan warna pada telapak ban dan tidak ada standar khusus yang mengatur soal garis warna tersebut.
"Saat ini banyak juga ban yang tidak ada warnanya baik di pasar ekspor maupun domestik," pungkas Hendra.
Baca Juga: Ini 5 Cara Jitu Mencegah Ban Mobil Diesel Jadi Flat Spot Kerena Kelamaan Parkir
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR