Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Launching Vespa GTS Terbaru, Hadir Dalam 3 Varian, Termahal Tembus Rp 160 Jutaan

Panji Nugraha - Rabu, 7 Juni 2023 | 09:30 WIB
Vespa GTS Super Sport dan Vespa GTS Classic
Panji Nugraha/Otomotifnet
Vespa GTS Super Sport dan Vespa GTS Classic

Otomotifnet.com - Line up Vespa GTS kembali disegarkan oleh PT Piaggio Indonesia (PID) di salah satu cafe di kota Jakarta (6/6/2023).

Bukan cuma satu GTS, tapi ada tiga GTS yang dilaunching sekaligus, yaitu Vespa GTS Super Sport, Vespa GTS Classic dan tipe flagship mereka Vespa GTS Super Tech.

"Vespa GTS telah menjadi ikon unstoppable greatness, menawarkan detail teknis yang memuaskan, keamanan terbaik, dan kenyamanan,” ujar Marco Noto La Diega Managing Director and Country CEO PT Piaggio Indonesia.

"Sekarang saatnya memberikan upgrade pada salah satu produk andalan kita, yaitu GTS," tambah Marco Noto La Diega.

Salah satu pembeda dari varian flagship dan lainnya adalah kapasitas mesin yang dianut olehnya.

Vespa GTS Super Sport dan Vespa GTS Classic menggunakan mesin 150 cc, yang sudah menggunkan teknologi i-get (Italian Green Experience Technology).

Mesin ini diklaim mampu menghasilkan tenaga yang lebih besar dari model sebelumnya yaitu 15,4 dk/8.250 rpm dan torsi 15 Nm/6.500 rpm.

Sedangkan untuk Vespa GTS Super Tech dibenamkan dapur pacu HPE 300 1 silinder bekapasitas 278,3 cc 4 katup berpendingin cairan.

Dapur pacu ini mampu memuntahkan tenaga sebesar 23,5/8.250 rpm dan torsi maksimum 26 Nm/5.250 rpm.

Bila dilihat secara sekilas, fitur dan desain ketiga nya memang kembar, mulai desain lampu depan dan belakang LED, spion, desain handgrip, desain dasi depan, keyless dan bike finder, lateral grid design (kisi-kisi di bodi depan) hingga desain pelek palang lima spit.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa