Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kejurda HSG Moto Adventure Offroad, Trek Edan, Sulit Ditaklukan

Rindra Pradipta - Minggu, 25 Juni 2023 | 22:01 WIB
Kejurda HSG Moto Adventure Off-road Individual Non-Winch berlangsung di DePes, Bogor
Rindra P
Kejurda HSG Moto Adventure Off-road Individual Non-Winch berlangsung di DePes, Bogor

Otomotifnet.com - Putaran pertama Kejuaraan Daerah (Kejurda) adventure offroad individual non-winch berlangsung di trek Desa Pelangi Sentul (DePeS), Bogor, Jawa Barat (24-25/6).

Event bertajuk Kejurda HSG Moto Adventure Off-road Individual Non-Winch ini dibuka oleh Ketum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo alias Bamsoet.

"Melalui Kejurda HSG Moto Adventure Off-Road Individual Non Winch, diharapkan dapat meningkatkan keterampilan para offroader dalam menaklukan berbagai lintasan yang berat. Sehingga bisa melahirkan offroader andal," harap Bamsoet.

Baca Juga: IOF Adakan Offroad Bareng, Sekaligus Tribute Syamsir Alam & Askar Kartiwa

Penyelenggaraan putaran pertama di Sirkuit Desa Pelangi Sentul terselenggara atas dukungan HSG MOTO, Sentul City, Desa Pelangi Sentul (Depes), Pertamina, Aqua, dan Race Pace.

Kejurda HSG Moto Adventure Off-road ini diikuti 42 kendaraan kompetisi offroad dari berbagai daerah.

Jalur tricky yang terlihat mudah, namun sulit ditaklukan peserta HSG Moto Adventure Off-road.
Rindra P
Jalur tricky yang terlihat mudah, namun sulit ditaklukan peserta HSG Moto Adventure Off-road.

Mereka datang dari Jawa Barat, Papua, Bali, Palembang, Pati, Yogyakarta, Magelang, dan Lampung.

Para peserta bertanding di empat kelas, terdiri dari G1 untuk mobil under 1000 cc, G2 untuk 1.001 cc - 2.500 cc, G3 untuk 2.501 cc - 4.800 cc dan G4 untuk kelas FFA.

"Untuk trek kita buka 7 SCS dalam dua hari. Dengan sajian handicap yang kombinasi antara speed, teknikal, dan tricky," ucap Momo Siswanto, Ketua Panitia Kejurda.

Jadi trek yang disajikan tidak asal ngegas, karena banyak yang bilang tricky, kalau tidak teliti justru malah bikin catatan waktu jelek.

Baca Juga: Toyota FJ40 Rela Atap Dipotong, Jadi Ceper Biar Offroad Lebih Pede

jalur miring dan tikungan patah bikin kelabakan peserta Kejurda HSG Moto Adventure Off-road
Rindra P
jalur miring dan tikungan patah bikin kelabakan peserta Kejurda HSG Moto Adventure Off-road

Terbukti sejak SCS pertama peserta dari masing-masing kelas banyak yang gagal finish, karena sudah mencapai Batas Waktu Tempuh Maksimal (BWTM).

"Banyak belokan patah-patah dan jalur miring, jadi jangan asal ngegas dan ngambil jalurnya harus benar. Biar gak banyak jajan pita saat kesulitan belok," papar Hendrik Somantri, dari tim 365 HRX.

"Edan treknya, semua jalurnya tricky banget. Salah sedikit pasti habis waktu kalau apes ya kelontang," ucap Lucky Halim dari tim HSG Moto yang jadi sponsor utama event.

 

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa