Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dibangun Sejak 2011, Tol Cisumdawu Akhirnya Diresmikan Jokowi, Molor Gara-gara Ini

Ferdian - Selasa, 11 Juli 2023 | 16:30 WIB
Tol Cisumdawu
Tribunnews.com/Jeprima
Tol Cisumdawu

Otomotifnet.com - Akhirnya Tol Cisumdawu diresmikan Presiden Joko Widodo (11/7/2023).

Peresmian ditandai dengan penempelan kartu elektronik pada replika gardu tol otomatis dan penandatanganan prasasti.

"Dengan mengucap Bismillahhirrahmanirrahim pada pagi hari ini saya resmikan jalan Tol Cileunyi, Sumedang, Dawuan, jalan Tol Cisumdawu di Kabupaten Sumedang Provinsi Jawa Barat," kata Jokowi.

Dengan peresmian tersebut kata Presiden, Tol Cisumdawu sudah siap dioperasikan secara penuh.

Jalan tol ini menghubungkan Kota Bandung melalui Tol Cipularang ke Tol Cipali.

"Supaya kita semuanya tahu jalan Tol Cisumdawu ini sudah dimulai, dibangun itu tahun 2011, artinya sudah 12 tahun," katanya.

Menurut presiden, lamanya pembangunan tol karena masalah pembebasan lahan.

Awalnya tol tersebut direncanakan rampung berbarengan dengan Bandara Kertajati.

Karena pembangunan tol dan bandara dilakukan hampir berbarengan.

Hanya saja karena masalah pembebasan lahan Tol Cisumdawu lama, Bandara Kertajati rampung lebih dulu.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa