Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikin Merinding, Ini Pengakuan Sopir Truk Trailer Kenapa Berhenti di Atas Rel Jelang Meledak Dipenggal KA Brantas

Irsyaad W - Jumat, 21 Juli 2023 | 09:30 WIB
Detik-detik truk trailer lowbed dihantam lokomotif KA 112 Brantas di Jl Madukoro Raya, Semarang Barat, kota Semarang
Istimewa
Detik-detik truk trailer lowbed dihantam lokomotif KA 112 Brantas di Jl Madukoro Raya, Semarang Barat, kota Semarang

"Itu masih lompat, Pak. Terus mesinnya mati," cerita Heru Susanto.

Herutak tinggal diam. Ia meminta kenek untuk mencari pertolongan.

"Kenek saya, tak suruh turun untuk gimana lah minta di-... (memperlambat/menghentikan) gitu."

Sementara keneknya mencari pertolongan, Heru Susanto tetap berusaha menyalakan mobil.

Melihat sorot lampu kereta makin dekat ke arahnya, Heru langsung turun dari truk menyelamatkan diri.

"Saya berusaha menyalakan mobil, keretanya dekat. Lampunya saya masih lihat, langsung turun," kata dia.

Saat itu, Heru sempat melambaikan tangan ke arah kereta.

Ia juga melihat petugas kereta yang melambaikan tangan sebelum Heru Susanto turun.

"Sempat gini-gini (melambaikan tangan) ke kereta.

Petugasnya itu juga ada, sebelum saya turun dia itu sudah lari ke barat. Gini-gini (melambaikan tangan)" terang dia.

Heru Susanto sempat kabur dan bersembunyi pasca truk trailer yang dibawanya menemper kereta api di Semarang.

Setelah sembunyi, Heru akhirnya menyerahkan diri ke Polisi.

"Sudah (diamankan), pasca-kejadian kabur karena takut," ujar Kapolrestabes Semarang, Kombes Pol Irwan Anwar, (19/7/23).

Irwan mengatakan, sopir menyerahkan diri setelah penyidik melakukkan pendekatan terhadap pemilik truk dan keluarga.

"Penyidik melakukan pendekatan melalui owner dan keluarga, yang bersangkutan kemudian menyerahkan diri," kata Irwan.

Baca Juga: Dugaan KNKT Biang Ledakan Dahsyat KA Brantas Vs Truk Trailer, Tiga Unsur Terpenuhi

Sumber: https://jateng.tribunnews.com/2023/07/20/kesaksian-heru-sopir-truk-detik-detik-tronton-dihantam-ka-brantas-di-semarang-sempat-lambai-tangan?page=all

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa