Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pulau Andalas Berkalung Beton, Panjang Tol Trans Sumatera Sudah Setengah Tol Trans Jawa

Irsyaad W - Rabu, 9 Agustus 2023 | 13:30 WIB
Tol Trans Sumatera ruas Binjai-Pangkalan Brandan
Dok. Kementerian PUPR
Tol Trans Sumatera ruas Binjai-Pangkalan Brandan

Jalan tol ini merupakan bagian dari sirip utama atau koridor pendukung pada ruas Bengkulu ke Lubuk Linggau sepanjang 95,8 km.

Sedangkan 7 ruas lainnya sepanjang 361 km kini dalam tahap konstruksi, yakni ruas tol Indrapura-Kisaran sepanjang 48 km dengan progres 85,5 persen dan target rampung pada 2023.
Selanjutnya terdapat ruas Kuala Tanjung-Tebing Tinggi segmen Kuala Tanjung-Pematang Siantar sepanjang 93 km dengan progres 84,26 persen yang ditargetkan rampung akhir 2023.

Ruas lain yang masih tahap konstruksi Tol Simpang Indralaya-Prabumulih sepanjang 64 km dan ditargetkan siap operasi dalam waktu dekat.

Sementara di ruas Pekanbaru-Padang, terdapat dua seksi yang masih konstruksi, yakni Seksi Bangkinang-Koto Kampar (24 km) dengan progres 74,8 persen.

Lalu, Seksi Padang-Sicincin (37 km) dengan progres 32,6 persen.

Sebelumnya untuk Seksi Pekanbaru-Bangkinang telah beroperasi sepanjang 31 km.

Ruas selanjutnya yang masih konstruksi adalah Binjai-Pangkalan Brandan (58 km) dengan progres 79,9 persen, setelah seksi Binjai-Stabat telah beroperasi sepanjang 12 km.
Selanjutnya terdapat Tol Sigli-Banda Aceh (74 km) yang menyisakan satu seksi yakni Sigli - Seulimum sepanjang 24,68 km dengan progres 81 persen.

Baca Juga: Belum Semua Tahu, Jalan Tol di Jabar Ini Digarap Pakai Bantalan Busa Mirip Lego

Sumber: https://otomotif.kompas.com/read/2023/07/31/182100215/jalan-tol-trans-sumatera-telah-tersambung-595-km?page=all#page2

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa