Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Fakta Hyundai Stargazer X Yang Baru Diluncurkan di GIIAS 2023, Ada Warna Tak Biasa

Andhika Arthawijaya - Kamis, 10 Agustus 2023 | 23:20 WIB
Momen peluncuran Hyundai Stargazer X di hari pertama GIIAS 2023 (10/8/2023)  di ICE, BSD, Tangerang
Patar Butar Butar/Otomotifnet
Momen peluncuran Hyundai Stargazer X di hari pertama GIIAS 2023 (10/8/2023) di ICE, BSD, Tangerang

Otomotifnet.com – Akhirnya setelah isunya santer beredar di dunia maya akan keberadaannya, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) resmi meluncurkan Hyundai Stargazer X di ajang GIIAS 2023 hari pertama di ICE, BSD, Tangeran (10/8/2023).

Yup, versi crossover dari Hyundai Stargazer ini diperkenalkan dalam dua tipe, yakni Style dan Prime.

Meski berbasis LMPV Stargazer, namun ada beberapa pembeda yang sangat jelas terlihat. Berikut faktanya.

Pertama, bentuk depannya mulai dari grill dan bagian bawah air dam sangat berbeda dari Stargazer.

Baca Juga: Ini Alasannya Frame Meter Cluster Semua Varian Hyundai New Stargazer Dibuat Landai

Sekilas bentuk grillnya mirip Hyundai Staria, namun dengan garis-garis yang lebih tebal.

Lalu pada bagian antara grill dengan lampu depan yang bentuk lengkungan mirip boomerang, diberi warna hitam, sehingga seolah-olah menjadi satu bagian dengan grill yang berona hitam kombinasi silver polish.

Kemudian beralih ke samping, pada lingkar luar spakbor, baik bagian depan maupun belakang dikasih over fender untuk menegaskan sosok crossover.

“Lingkar peleknya juga lebih besar, Stargazer X pakai ring 17 inch, kalau Stargazer biasa 16 inch. Tapi profil bannya lebih tipis (205/50/R17),” tukas Uria Simanjuntak, Head of Public Relations PT HMID.

Bagian antara lampu depan dengan grill dikasih warna hitam untuk pembeda
Andhika/Otomotifnet
Bagian antara lampu depan dengan grill dikasih warna hitam untuk pembeda

Selain itu motif peleknya juga dibedakan, yakni mengusung diamond-cut Alloy, plus ground clearance dibikin lebih tinggi 5 mm dari Stargaze biasa, yaitu jadi 200 mm.

Kerennya lagi, system pengeremannya sudah double disc brake nih sob. Mantap!

Oiya, ada dua warna keren nih yang ditawarkan pada Stargazer X yang tidak ada di Stargaze biasa.

“Ada dua warna baru, yaitu putih doff dan gold matte,” bilang Uria.

Baca Juga: Harga Hyundai New Stargazer 2023, Termurah Dijual Rp 219 Jutaan

Hyundai Stargazer X warna baru Optic White Matte,  hanya di tipe Prime dan ada biaya tambahan Rp 3,5 juta
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Hyundai Stargazer X warna baru Optic White Matte, hanya di tipe Prime dan ada biaya tambahan Rp 3,5 juta

Sementara di bagian interior, tampak sudah menggunakan jok berlapis kulit dengan jahitan warna merah.

Sistem audionya juga lebih premium, dimana special tune by Bose.

Untuk jok baris kedua pun ada pilihan captain seatnya juga loh seperti halnya di Stargazer biasa.

Sementara secara fitur bisa dibilang mirip dengan Stargazer biasa.

Jok Stargazer X sudah berlapis kulit
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Jok Stargazer X sudah berlapis kulit

Nah, dengan sekian banyak pembeda tadi, PT HMID melabeli Hyundai Stargazer X tipe Style dengan harga Rp 325,6 juta on the road DKI Jakarta.

Sementara Stargazer X tipe Prime yang paling tinggi dibanderol Rp 336,2 juta. Gimana, tertarik?

"Kami mengundang anda semua untuk bertemu dengan faktor X yang serba bisa. Yang melambangkan semangat menjelajah dengan inovasi, kenyamanan, dan penuh gaya," bilang Woojune Cha, President Director HMID.

Ia mengatakan pihaknya bangga bisa secara resmi meluncurkan Hyundai Stargazer X di Indonesia.

Baca Juga: Wuling New Almaz RS Hybrid Hadir di GIIAS 2023, Sudah Bisa Pesan

Hyundai Stargazer X sudah dilengkapi fitur Electronic Parking Brake dengan Auto Hold
Andhika/Otomotifnet
Hyundai Stargazer X sudah dilengkapi fitur Electronic Parking Brake dengan Auto Hold

Oiya, untuk Anda yang tertarik meminangnya, MPV Crossover ini sudah bisa langsung dipesan seluruh di jaringan Hyundai di Indonesia.

"Sudah bisa dipesan dan dikirimkan ke konsumen dalam waktu dekat," tukas Franciscus Soerjopranoto, Chief Operation Officer HMID yang baru saat sesi peluncuran Stargazer X.

"Perkiraan Agustus ini sudah bisa mulai (pengiriman) karena unitnya juga sudah ready di dealer," imbuhnya.

Berikut pilihan warna Hyundai Stargazer X yang bisa sobat pilih sesuai selera.

Sama halnya dengan Stargazer biasa, Hyundai Stargazer X juga dibekali fitur Cruise Control, namun masih belum addaptive
Andhika/Otomotifnet
Sama halnya dengan Stargazer biasa, Hyundai Stargazer X juga dibekali fitur Cruise Control, namun masih belum addaptive

Yakni Creamy White Pearl, Magnetic Silver Metallic, Titan Gray Metallic, Midnight Black Pearl, dan Dragon Red Pearl.

Sementara bila pilih di antara dua warna baru yang tadi disebutkan, yakni Gravity Gold Matte dan Optic White Matte, Anda akan dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 3,5 juta. Namun hanya tersedia pada varian Prime saja.

Ia juga tersedia dalam pilihan warna two-tone colors, dengan biaya tambahan sebesar Rp 1,5 juta.

Lalu bila ingin yang jok tengahnya model captain seat, kena biaya tambahan sebesar Rp 1 juta.

Hyundai Stargazer X tipe Style maupun Prime juga ada pilihan jok baris kedua model captai seat
Andhika/Otomotifnet
Hyundai Stargazer X tipe Style maupun Prime juga ada pilihan jok baris kedua model captai seat

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa