Otomotifnet.com - Daihatsu Terios berubah warna dari putih jadi karat dalam waktu sekejap.
Mobil ini dikunyah api di Desa Way Huwi, Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan (12/8/2023).
Mobil dengan nopol BE 1901 ANK ini terbakar di halaman rumah sekitar pukul 15.30 WIB.
Dinas Pemadaman Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Lampung Selatan mengaku api berasal dari bagian depan.
Hal itu berdasarkan pengamatan dari Damkarmat Lampung Selatan dan dari keterangan pemilik kendaraan yakni Sarbini, warga Desa Way Huwi, Jati Agung.
Sedangkan untuk pemadaman, Damkarmat Lampung Selatan tidak membutuhkan waktu lama saat padamkan api di Daihatsu Terios yang terbakar di Desa Way Huwi, Jati Agung.
Komandan Pos (Danpos) Damkarmat Lampung Selatan dari posko Jati Agung Mulyadi mengatakan pemadaman api tidak memerlukan waktu yang cukup lama, hanya kurang lebih setengah jam.
"Alhamdulillah, sekira jam setengah 5 sore, api berhasil dipadamkan," ujar Mulyadi.
Mulyadi mengatakan untuk memadamkan api tersebut pihaknya harus berhati-hati, sebab api sangat mudah membesar dan menyambar bagian lain.
Lebih lanjut Mulyadi menjelaskan pihaknya pertama kali melihat sumber api dari bagian kap mobil bagian depan, bagian mesin mobil.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR