Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pesaing Pertalite Tumbang Satu, Bensin RON 90 SPBU Hijau Pamit Undur Diri

Irsyaad W - Rabu, 13 September 2023 | 16:30 WIB
Harga BBM BP 90 dan BP 92 di SPBU wilayah Jabodetabek turun per 14 September 2022
Rudy Hansend/GridOto.com
Harga BBM BP 90 dan BP 92 di SPBU wilayah Jabodetabek turun per 14 September 2022

Otomotifnet.com - Perlahan bensin pesaing Pertalite RON 90 mulai tumbang.

Kabar terbaru, SPBU Hijau alias BP-AKR sudah menyuntik mati bensin RON 90 miliknya.

BP 90 ini bahkan sudah pamit undur diri dari Indonesia per 1 Agustus 2023 lalu.

Penghentian penjualan BP 90 ini berlaku di seluruh SPBU BP-AKR yang tersebar di wilayah Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi) dan Jawa Timur.

"Per tanggal 1 Agustus 2023 BP-AKR tidak lagi menyediakan dan menjual bahan bakar BP 90 di semua SPBU BP di wilayah Jabodetabek maupun Jawa Timur," tulis keterangan resmi perusahaan, (12/9/23).

Penghapusan musuh sengit Pertalite ini dilakukan seiring dengan meningkatnya penggunaan BBM dengan RON yang lebih tinggi oleh masyarakat.

Kini SPBU BP-AKR hanya melayani penjualan tiga jenis BBM yakni BP 92 dengan RON 92, BP Ultimate dengan RON 95, dan BP diesel dengan CN 48.

Adapun harga BP 92 dibanderol Rp 13.990 per liter, BP Ultimate Rp 15.650 per liter, dan BP diesel Rp 16.350 per liter.

Serta SPBU swasta yang masih menjual bensin RON 90 yakni hanya Vivo dengan produk Revvo 90.

Sedangkan PT Pertamina (Persero) saat ini masih menjual Pertalite RON 90 dengan harga Rp 10.000 karena mendapat subsidi dari pemerintah.

Baca Juga: Sayonara Pertalite, Tahun Depan Diganti Bensin RON 92 Campuran Tebu

Sumber: https://money.kompas.com/read/2023/09/12/144000926/spbu-bp-akr-setop-jual-bbm-setara-pertalite

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa