Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Maling Motor Asal Malang Bongkar Kriteria Sasaranya, Incar Rumah Model Begini

Ferdian - Jumat, 10 November 2023 | 18:00 WIB
Puluhan motor curian diamankan polisi. Pelaku incar rumah sasaran model begini
samsul hadi/SuryaMalang
Puluhan motor curian diamankan polisi. Pelaku incar rumah sasaran model begini

Otomotifnet.com - Satreskrim Polres Blitar panen raya motor malingan.

Ini berawal tertangkapnya tiga maling motor asal Malang yang sudah beraksi di 23 lokasi.

Polisi menyita barang bukti 25 unit motor hasil curian, linggis, kunci T dan satu buah senter dari ketiga pelaku.

Ketiga pelaku yang ditangkap, yaitu SPR, LST dan THM, semuanya berasal dari daerah Malang.

"Ketiga pelaku curanmor ini sudah beraksi di 23 TKP di wilayah hukum Polres Blitar. Kami menyita barang bukti 25 motor hasil curian dari para pelaku," kata Kapolres Blitar, AKBP Anhar Arlia Rangkuti dilansir dari SuryaMalang (8/11/2023).

Anhar mengatakan, dalam aksinya, para pelaku biasanya keliling mencari sasaran rumah yang sepi dan kondisi jendela yang tidak ada teralisnya.

Pelaku masuk melalui jendela kemudian mengeluarkan motor korban lewat pintu rumah.

"Selanjutnya, pelaku merusak kunci motor menggunakan kunci T," ujar Anhar.

Dikatakannya, para pelaku mengaku mencuri sepeda motor karena kepepet masalah ekonomi.

Karena, para pelaku tidak mememiliki pekerjaan tetap dan memiliki tangguhan menafkahi keluarga.

"Pelaku menjual motor hasil curian untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari," katanya.

Baca Juga: Biang Resah Petani di Ngawi Kejambak Polisi, Maling Motor dan Pompa Air Sawah di 100 TKP

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa