Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sparepart Mobil China Bekas Murah Dipertanyakan, Pakai Punya Mobil Jepang Ini

Iday - Senin, 27 November 2023 | 08:00 WIB
Mobil bekas merek Cina, Geely Emgrand dan Changan pikap
iday/otomotifnet
Mobil bekas merek Cina, Geely Emgrand dan Changan pikap

Otomotifnet.com - Ada pertanyaan yang umum diajukan calon konsumen saat hendak membeli mobil China bekas yang dijajakan Bang Rohman di tempatnya. 

Yakni bagaimana perawatan dan sparepartnya. Maklum, penjualan mobil China yang sempat menyebar di pasaran Indonesia era tahun 2000-an enggak berlanjut. 

Padahal unit bekasnya kini masih punya daya tarik bagi konsumen pemula. 

Bang Rohman, penjual mobil bekas merek China di Jl. Belimbing No 7, Jagakarsa, Jaksel ini memberi jawaban menenangkan. 

Baca Juga: Rakyat Kantong Tipis Gak Perlu Minder, Mobil Bekas Merek China Mulai Rp 30 Jutaan Ada Di Sini

"Memang ini merek-merek yang langka, orang cari spare part bingung, jadi yang ditanya pertama spare part, servis ke mana"

"Paling kita jawab mobil China rata-rata kan rebadge mobil Jepang (lebih tepatnya disebut copy-paste, red), jadi kayak kampas rem, filter oli, semua ready di Indonesia karena banyak persamaannya. Sektor kaki-kaki pun banyak persamaannya," papar Bang Rohman kepada Otomotifnet.com.

Ia lantas menunjuk beberapa contoh mobil yang dijual di tempatnya. 

"Contoh kaya mobil di belakang (Geely Emgrand 1.8) kayak Corolla Altis, Geely MK kayak Great Corolla, Soluna. Jadi perawatan enggak ada masalah," lanjutnya. 

Baca Juga: Mobil Bekas Merek China Murah Diserbu, Selain Harga, Ini Yang Susah Dikejar Mobil Jepang

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa