"Kegiatannya (operasi lilin 2023) melibatkan kurang lebih 129.923 personel, baik Polri - TNI maupun seluruh stakeholder terkait," ujarnya.
Selain itu, Polri juga akan melakukan rekayasa lalu lintas saat masa puncak arus mudik dan arus balik yang diprediksi terjadi dua kali, yaitu menjelang Natal dan menjelang malam Tahun Baru.
Rekayasa lalu lintas yang diberlakukan meliputi contra flow dan one way, sama seperti rekayasa lalu lintas saat perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H tahun ini.
"Ini tentunya kita sudah memiliki rumus traffic counting yang kemarin sudah kita coba pada saat pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri," kata Listyo.
Baca Juga: Polri Siap Terjunkan Ratusan Ribu Personil Saat Libur Nataru, Antisipasi Hal Rawan Ini
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | kompas |
KOMENTAR