Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gampar Pria Usai Serempet Mobil, Pesepak Bola Naturalisasi Ouseloka Dijambak Polisi

Irsyaad W - Kamis, 21 Desember 2023 | 16:30 WIB
Pesepak bola naturalisasi Egwuatu Godstime Ouseloka saat menampar pria gara-gara gak diterima ditegur usai tabrak mobil korban di Cibodas, Tangerang
Kompas.com/Tangkapan Layar
Pesepak bola naturalisasi Egwuatu Godstime Ouseloka saat menampar pria gara-gara gak diterima ditegur usai tabrak mobil korban di Cibodas, Tangerang

Otomotifnet.com - Pesepak bola naturalisasi asal Nigeria, Egwuatu Godstime Ouseloka alias Olisa dijambak Polisi.

Itu atas perbuatannya menyerempet mobil lalu menggampar seorang pria di Jalan Taman Paris 1, Cibodas, Kota Tangerang, sekitar pukul 07:00 WIB, (8/12/23).

Ia menampar pria bernama Kevin Hartanto Gohzali (23) hingga gendang telinganya pecah.

"Kami sudah mengamankan pelaku sebagaimana dimaksud," ucap Kasat Reskrim Polres Metro Tangerang Kota, Kompol Rio Mikael Tobing saat dihubungi, (20/12/23) disitat dari Kompas.com.

Rio belum menyebut kapan dan di mana Olisa ditangkap polisi.

Polisi masih memeriksa Olisa lebih mendalam.

"Mohon kami diberi waktu untuk mendalami. Kami akan berikan perkembangan info setelah pemeriksaan selesai," ucap Rio.

Pemain naturalisasi asal Nigeria, Egwuatu Godstime Ouseloka atau akrab disapa Olisa telah resmi berkostum Persipura Jayapura pada 6 Mei 2019.
ANTARA NEWS
Pemain naturalisasi asal Nigeria, Egwuatu Godstime Ouseloka atau akrab disapa Olisa telah resmi berkostum Persipura Jayapura pada 6 Mei 2019.

Untuk diketahui, mobil Kevin yang terparkir di halaman rumahnya ditabrak oleh Olisa.

Kevin yang sedang di dalam rumahnya lantas keluar dan menegur Olisa.

Tak terima ditegur, Olisa menampar keras Kevin hingga gendang telinga korban pecah.

Baca Juga: Pesepak Bola Naturalisasi Ouseloka Arogan, Gampar Pria Usai Tabrak Mobil

Editor : Panji Nugraha
Sumber : kompas

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa