Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ngebut Pakai Kia EV9 GT-Line, Jok Tiba-tiba Meluk, Konsumsi Baterai Keliling Kota Segini

F Yosi - Selasa, 13 Februari 2024 | 12:30 WIB
Kia EV9 GT-Line
F Yosi/Otomotifnet
Kia EV9 GT-Line

Otomotifnet.com - Sebelum membahas lebih detail, sebagai informasi mobil listrik Kia EV9 GT-Line yang Otomotifnet tes ini belum disematkan sistem ADAS dan kamera spion. 

Sedangkan untuk varian yang dijual di Indonesia, sudah disematkan teknologi ADAS.

ADAS yang terdapat pada Kia EV9 GT-Line antara lain ada fitur Smart Cruise Control (SCC) dan Lane Following Assist (LFA).

Dimana kedua fitur ini bisa bikin kaki sedikit lebih rileks saat melaju di jalan bebas hambatan, karena kaki tidak perlu injak pedal gas dan rem sama sekali.

Sistem akan menjaga laju kendaraan pada kecepatan dan jarak yang aman dengan mobil di depannya secara otomatis. 

Ketika mobil di depan mengurangi kecepatan, maka Kia EV9 ini akan ikut ngerem secara otomatis.

Sebaliknya ketika mobil depan menambah kecepatan, maka EV9 akan ikut menambah kecepatan dengan sendirinya sampai angka yang kita setel.

Fitur head up display buat liat kecepatan mobil tanpa kepala nunduk
F Yosi/Otomotifnet
Fitur head up display buat liat kecepatan mobil tanpa kepala nunduk

KIa EV9 yang dijual di Indonesia ada fitur ADAS dan spion kaca
F Yosi/Otomotifnet
KIa EV9 yang dijual di Indonesia ada fitur ADAS dan spion kaca

Lalu ada juga fitur LKA, saat mengemudi terkadang konsentrasi kita menurun karena kelelahan.

Nah, saat mobil keluar jalur dan menyentuh garis marka, maka akan muncul peringatan dan setir akan meberi feedback untuk kembali ke jalur semula.

Ada 4 mode berkendara pada mobil ini, yaitu Eco, Normal, My Drive dan Sport.

Yang buat takjub saat kami cruising di jalur bebas hambatan dan menambah kecepatan pada mode Sport.

Ketika kecepatan menyentuh angka 130 km/jam, pada lumbar joknya secara otomatis menekuk seolah memeluk badan driver. Mantap!

Kia EV9 GT-Line ini dipersenjatai dual motor listrik, dengan tenaga maksimum 380 dk dan torsi 700 Nm.

Kapasitas baterainya tergolong besar, hampir 100 kWh atau tepatnya 99,8 kWh.

Dikemacetan saat sein dinyalakan muncul visual baik dikiri dan kanan pada metercluster
F Yosi/Otomotifnet
Dikemacetan saat sein dinyalakan muncul visual baik dikiri dan kanan pada metercluster

Lantas bagaimana dengan konsumsi baterainya?

Saat dijajal untuk pemakaian dalam kota Jakarta pakai mode Eco, kami berhasil meraih angka 5 km/kWh.

Sementara untuk rute luar kota di kecepatan rata-rata 50 km/jam, meraih 4,5 km/kWh.

DATA TES

Konsumsi Energi
Dalam Kota : 5 km/kWh
Luar Kota : 4,6 km/kWh
Konstan 90 km/jam : 4,5 km/kWh

Data Spesifikasi

Motor listrik: 2x Permanent-Magnet Synchronous Motor

Tenaga: 380 dk

Torsi: 700 Nm

Transmisi: Single-speed Reduction Gear/AWD

Baterai: 99,8 kWh Lithium-ion

Charging time: 24 menit 10-80% (350 kW DC)

Dimensi (PxLxT) : 5.015 mm x 1.980 mm x 1.780 mm

Wheelbase: 3.100 mm

Ground clearance: N/A

Ukuran ban: 285/45 R21

Harga: Rp 1,975 miliar

Vehicle to Load maksimal 3.600 watt

Fitur Unggulan

- Blind-spot Collision-avoidance Assist (BCA)

- Blind-spot View Monitor

- Forward Collision-avoidance Assist (FCA)

- Intelligent Front-lighting System (IFS)

- Lane Following Assist (LFA)

- Lane Keeping Assist-Line/Road-Edge (LKA-L/R)

- Parking Collision-avoidance Assist-Reverse (PCA-R)

- Rear Cross-traffic Collision-avoidance Assist (RCCA)

- Smart Cruise Control with Stop & Go Function

- Surround View Monitor

- 10 Airbags

- Electronic Stability Control

- Traction Control System

- Multi Collision-avoidance Brake

- Keyless Entry

- EV Start-stop button

- AC triple zone

- Pilot seat with Relaxation Comfort Seat

- Heated & ventilated front seats

- Heated & ventilated rear seats

- Heated steering wheel

- Sunroof + panoramic roof

- Wireless Charger Pad with cooler

- Wireless Apple CarPlay

- Wireless Android Auto

- Meridian 14 Premium Speaker

- e-Active Sound Design (e-ASD)

- Mode berkendara Eco, Normal, Sport

- Terrain mode, Snow, Mud, Sand

- Regenerative Braking Control

- i-Pedal Mode

- Vehicle to Load (V2L) max 3,6 kW

- Digital Center Mirror(DCM)

- Smart power tailgate

- Electric Parking Brake + Auto Hold

- Head Up Display

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa