Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Supir Kerap Jadi Tertuduh, Ini Penyebab Rem Angin Bus Sering Alami Blong

Irsyaad W - Sabtu, 16 Maret 2024 | 10:00 WIB
Pemeriksaan bangkai bus PO Duta Wisata yang terjun ke sungai di Guci Tegal oleh Polisi, KNKT dan APM Hino
TribunJateng.com/Desta Leila Kartika
Pemeriksaan bangkai bus PO Duta Wisata yang terjun ke sungai di Guci Tegal oleh Polisi, KNKT dan APM Hino

Otomotifnet.com - Sering kali kecelakaan yang melibatkan bus dan truk karena mengalami rem blong.

Tak jarang pengemudi yang disalahkan ketika terjadi gagal pengereman. 

Lalu apa penyebab rem pada bus dan truk ini tak berfungsi?

Diketahui, rem angin terbagi menjadi dua Full Air Brake (FAB) yang sepenuhnya memakai udara dan Air Over Hydraulic (AOH) yang merupakan kombinasi antara hidraulis untuk menggerakkan kampas rem dan udara.

Untuk sistem AOH sebenarnya lebih berisiko mengalami blong.

Ketika tangki udara kosong, truk atau bus masih bisa dipakai jalan, sehingga ketika di tengah jalan habis udaranya, rem jadi blong.

Sedangkan sistem FAB lebih aman, ketika awal dinyalakan dan tangki udara masih kosong, rem akan mengunci.

Sehingga harus menunggu tangki penuh terlebih dahulu, baru truk atau bus bisa dijalankan.

Namun walaupun lebih aman, apakah sistem rem FAB bisa mengalami blong juga?

Melansir Kompas.com, beberapa waktu lalu Deputy GM Product Division PT Hino Motors Sales Indonesia Prasetyo Adi Yudho mengatakan, untuk sistem rem FAB juga bisa mengalami rem blong, cuma penyebabnya bukan dari kehabisan udara di tangki.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa