Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kok Bisa, Honda WR-V Lebih Kencang Dari HR-V SE, Cek Harganya Mulai Dari Segini

Rendy Surya - Selasa, 26 Maret 2024 | 14:00 WIB
Akselerasi Honda WR-V RS bisa sampai 10 detikan
Okky/Otomotifnet
Akselerasi Honda WR-V RS bisa sampai 10 detikan

Otomotifnet.comHonda WR-V bisa jadi salah satu pilihan menarik bagi yang sedang mencari SUV kompak yang lincah buat di perkotaan.

Honda WR-V dibekali mesin berkode L15ZF dengan kapasitas 1.498 cc 4 silinder DOHC i-VTEC. Tenaga dari mesin disalurkan menggunakan menggunakan transmisi CVT ke roda depan.

Output tenaganya diklaim 119 dk pada putaran 6.600 rpm. Dan torsi 145 Nm di putaran 4.300 rpm.

Punya dimensi bodi panjang 4.060 mm, lebar 1.780 mm dan tinggi 1.608 mm, dengan wheelbase (jarak poros roda) 2.485 mm, dan ground clearance 220 mm.

Mesin 1.500 cc berkode L15ZF milik Honda WR-V, punya tenaga 121 PS di 6.600 rpm dan torsi 145 Nm di 4.300 rpm
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Mesin 1.500 cc berkode L15ZF milik Honda WR-V, punya tenaga 121 PS di 6.600 rpm dan torsi 145 Nm di 4.300 rpm

Varian RS menggunakan pelek 17 inci dengan ban berukuran 215/55R17, sedangkan varian E CVT 215/60R16.

Dari data pengetesan kami menggunakan racelogic, akselerasi Honda WR-V RS dari diam hingga kecepatan 100 km/jam bisa dicapai dalam waktu 10,9 detik.

Interior Honda WR-V tipe E CVT
Rendy/Otomotifnet
Interior Honda WR-V tipe E CVT

Catatan waktu akselerasinya ini mirip-mirip dengan rivalnya Raize atau Rocky yang menggunakan mesin 1.000 cc 3 silinder turbo.

Bodinya yang lebih kompak dibandingkan kakaknya, Honda HR-V SE (bermesin sama), hasilkan catatan waktu yang lebih cepat.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa