Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikin Senyum, Jalanan Mendadak Sepi Saat Polisi Bagi Takjil Gratis

Ferdian - Minggu, 31 Maret 2024 | 11:00 WIB
Sejumlah polisi bagi-bagi takjil gratis tapi malah sepi peminat, terungkap penyebabnya
Instagram @sultra_info_
Sejumlah polisi bagi-bagi takjil gratis tapi malah sepi peminat, terungkap penyebabnya

Otomotifnet.com - Viral baru-baru ini sejumlah polisi yang sedang bagi-bagi takjil gratis malah dihindari para pengendara.

Bahkan jalanan terlihat lengang dan tidak ada yang antre meskipun gratis.

Biasanya, semisal ada yang bagi-bagi takjil peminat langsung membludak.

Namun yang terjadi kali ini justru sebaliknya.

Begitu polisi datang untuk bagi-bagi takjil gratis, jalanan justru langsung berubah sepi.

Bikin senyum, karena usut punya usut, pembagian takjil tersebut sepi peminat karena dikira razia oleh para pengendara.

Momen polisi bagi-bagi takjil itu terekam dalam sebuah unggahan akun Instagram @sultra_info_.

Dalam video tampak belasan anggota polisi berseragam siap bagi-bagi bungkusan kresek warna putih yang ditata di atas meja.

Dilansir dari Tribun Timur, jajaran polisi tersebut berasal dari anggota Polres Baubau, Pulau Buton, Sulawesi Tenggara.

Saat bagi-bagi takjil, mereka mengenakan seragam polisi lengkap beserta rompi Satlantas.

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa