Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Begini Jadinya Bila Mazda CX-5 Kuro AWD 2024 Didandani Oleh ‘Pemula’

Andhika Arthawijaya - Selasa, 14 Mei 2024 | 19:00 WIB
Modifikasi Mazda CX-5 Kuro AWD 2024
Kyn/Dok. OTOMOTIF
Modifikasi Mazda CX-5 Kuro AWD 2024

Otomotifnet.com - Buat Anda penyuka modifikasi mobil di era awal 2000-an, pasti pernah mendengar nama rumah modifikasi W7 Carsmetic di kawasan Jakarta Barat.

Yup, owner-nya yang bernama William Harjanto memang seorang modifikator.

"W7 Carsmetic sudah tutup sekarang, karena saya juga alih profesi, hehehe..," kekeh William, sapaan akrabnya.

Namun yang namanya hobi modif mobil harus tetap jalan dong!

Baca Juga: Begini Cara Bikin Ceper Mazda CX-5 Tapi Aman Buat Libas Jalan Rusak

Mazda CX-5 Kuro AWD William Harjanto yang  dimodifikasi di Susuzka Corp.
Kyn/Dok. OTOMOTIF
Mazda CX-5 Kuro AWD William Harjanto yang dimodifikasi di Susuzka Corp.

Akhirnya Mazda CX-5 Kuro warna Deep Crystal Blue Pearl ini pun jadi sasaran modifikasi William.

"Bedanya dulu modif sendiri, sekarang ke teman modifikator yang bantu modifnya," bilang pria berkaca mata ini.

Ia pun mendatangi Eddy Handoko dari Sisuka Corp untuk memasang body kit Admiration Belta khusus CX5.

Body kit ini terdiri dari add-on depan belakang, sideskirt, dan ducktail.

Body kit Admiration Belta, PnP enggak makan waktu lama
Kyn/Dok. OTOMOTIF
Body kit Admiration Belta, PnP enggak makan waktu lama

"Semuanya plug and play, langsung pasang setelah dicat sesuai warna bodinya," jelas Eddy.

Setelah body kit ini terpasang, pemukim di Jakut ini mengganti pelek standarnya dengan pelek Work Emotion M8R ukuran 20x8,5 inci, dengan balutan ban Hankook ukuran 245/50R20.

Pelek Work Emotion 20 inci terlihat pas
Kyn/Dok. OTOMOTIF
Pelek Work Emotion 20 inci terlihat pas

Lalu suspensinya sedikit diceperkan dengan memasang lowering kit dari AutoExe.

O ya, sebagai penutup modifikasinya, William juga memasang tailpipe Hydratech di kedua sisi knalpotnya.

Tailpipe Hydratech menambah kegantengan eksterior
Kyn/Dok. OTOMOTIF
Tailpipe Hydratech menambah kegantengan eksterior

"Biar kelihatan makin sporty," yakinnya. Simpel ala 'pemula' alias pemain muka lama, hehehe..! Kyn

DATA MODIFIKASI

Eksterior : Body kit Admiration Belta, tailpipe Hydratech

Kaki-kaki : Pelek Work Emotion M8R 20x8,5 inci,
Ban Hankook 245/50R20, lowering kit Autoexe

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa