10 unit bus tersebut nantinya akan digunakan untuk keperluan angkutan wisata, juga angkutan AKAP untuk area Sumatera dan Jawa.
“Banyak pelanggan setia kami di Pekanbaru yang secara khusus memilih menggunakan unit bus Mercedes-Benz untuk keperluan wisata mereka,”
“Mereka telah memiliki pemahaman mengenai kenyamanan dan keamanan yang selalu diberikan oleh unit Mercedes-Benz pada rute-rute di Sumatera,” papar Taufik Martha Akhzar, pemilik PO TAM Wisata.
Beberapa unit baru OH 1626 milik PO TAM ini kedepannya akan mulai melayani rute AKAP Sumatera-Jawa Barat.
Dari total 35 unit OH 1626 yang dimiliki PO TAM, 10 unit akan dikhususkan untuk melayani rute AKAP.
“Selama ini kami sudah membuktikan bahwa pengguna armada kami menyukai kenyamanan yang dihadirkan oleh suspensi OH 1626 ini,” urai Taufik menambahkan.
Ia pun mengunggulkan segi keamanan sasis OH 1626, yang diakuinya telah memiliki teknologi pengereman yang maju. Ditambah dukungan purnajual dari CKP yang bisa mengirimkan tim after-sales sampai ke Pekanbaru.
“Hal ini jelas menjadi nilai tambah bagi kami yang akan melayani rute AKAP dari pulau Sumatra ke pulau Jawa,” ungkap Taufik.
Baca Juga: Juragan Tambang Merapat, Ada Truk Mercedes-Benz Actros dan Axor Baru
Sasis bus Mercy OH 1626L MT Euro 4 dilengkapi Anti-lock Braking System (ABS), Constant Throttle Valve (CTV) Engine Brake, serta Exhaust Brake.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR