Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Perlu Tahu, Ini Penyakit Yang Sering Muncul di Toyota Harrier Bekas

Panji Nugraha - Jumat, 17 Mei 2024 | 22:20 WIB
Toyota Harrier Gen2 punya penyakit di bagian interior
Taufan R. P./Otoseken
Toyota Harrier Gen2 punya penyakit di bagian interior

Otomotifnet.com - Toyota Harrier gen 2 bisa jadi pilihan bagi kalian yang mendambakan SUV mewah namun enggak pasaran!

SUV enggak pasaran ini diproduksi sejak tahun 2003 hingga 2013 dan tersedia dalam dua pilihan mesin.

Tersedia dengan mesin 2.400 cc berkode 2AZ-FE dan 3.000 cc berkode 1MZ-FE.

Kode mesin ini ditemui di dapur pacu Toyota Camry 2.4 dan 3.0. serta Toyota Alphard 2.4 dan 3.0, jadi kalau suku cadang enggak susah cari.

Sebelum meminang Harrier gen 2 ini, ada baiknya kalian paham dulu penyakit yang sering terjadi di mobil ini.

Penyakit Toyota Harrier gen 2 bagian dashbor sering pecah dan lengket
Penyakit Toyota Harrier gen 2 bagian dashbor sering pecah dan lengket

Penyakit yang sering muncul di Harrier gen 2 ini ada di bagian interior serta eksterior, terutama dashboard serta panoramic roof.

"Kalau interior, dashboard sering sticky dan retak," ujar Tito dari bengkel interior Deltri Garage, Panglima Polim, Jakarta Selatan dikutip dari GridOto.com.

Menurut Tito, terpapar panas berlebih kerap menjadi penyebab dashboard Toyota Harrier lengket dan retak.

"Kalau sudah retak atau pecah, sebaiknya retrim dengan leather saja supaya lebih awet," tuturnya.

Biaya perbaikan dashboard ini lumayan mahal tergantung kualitas kulit yang dipakai, namun sebaiknya siapkan biaya sekitar Rp 5-8 juta.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa