Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Jimny 5-Door Dinobatkan Jadi Rookie of The Year Dalam OTOMOTIF Award 2024

Andhika Arthawijaya - Rabu, 22 Mei 2024 | 20:15 WIB
Suzuki Jimny 5-Door dinobatkan sebagai Rookie of The Year dalam ajang OTOMOTIF Award 2024
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Suzuki Jimny 5-Door dinobatkan sebagai Rookie of The Year dalam ajang OTOMOTIF Award 2024

Otomotifnet.com – Tidak mudah untuk cari tahu mana mobil yang pantas mendapat predikat terbaik dari berbagai kriteria pengetesan, dalam ajang tahunan OTOMOTIF Award gawean Tabloid OTOMOTIF.

Apalagi jumlah mobil yang diuji untuk periode April 2023 hingga April 2024 ini, tidak lah sedikit.

Total ada 87 mobil yang diuji oleh tim tester OTOMOTIF Group, yang kemudian dibagi menjadi 23 kategori.

Nah, saat pengumuman peraih predikat terbaik OTOMOTIF Award 2024 yang berlangsung di Gold Dragon, Senayan Park, Jakarta pada Selasa kemarin (21/5/2024), beberapa brand roda empat yang telah bekecimpung lama di Tanah Air, berhasil meraih lebih dari satu kategori.

Baca Juga: Suzuki Sabet Piala di OTOMOTIF Award 2024, Lewat Motor Dua Alam Ini

Salah satunya adalah Suzuki yang sukses borong 4 penghargaan, dimana salah satunya adalah special award, yakni Rookie od The Year.

Yup, salah satu produk baru dari Suzuki yang kedatangannya bekum lama ini sukses menghebohkan dunia otomotif nasional, yakni Jimny 5-Door, terpilih sebagai Rookie of The Year dalam OTOMOTIF Award 2024.

Bukan tanpa alasan Tabloid OTOMOTIF menganugerahkan SUV 4x4 terbaru dari Suzuki sebagai Rookie of The Year.

Pertama, jip 4x4 Suzuki ini termasuk ikonik dari zaman dulu dan penggemarnya di setiap generasi selalu bejibun.

Jimny 5-Door AT saat dijajal menerabas genangan air
Istimewa/Suzuki
Jimny 5-Door AT saat dijajal menerabas genangan air

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa