Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Perlu Tahu, Perilaku Sepele Ini Bisa Bikin CVT Motor Matic Gredek

Panji Nugraha - Kamis, 23 Mei 2024 | 15:30 WIB
Ilustrasi CVT motor
Isal/GridOto.com
Ilustrasi CVT motor

Otomotifnet.com - Perlu tahu, tenyata penyebab CVT motor matic gredek bukan hanya karena mangkok kampas ganda kotor atau bahkan rusak.

Jangan juga langsung menyelahkan roller peyang sebagai penyebab CVT motor matic jadi gredek.

Ternyata prilaku sepele ini bisa bikin CVT motor matic gredek!

Yaitu prilaku sembarangan menggunakan jenis grease atau gemuk CVT sembarangan atau bahkan salah yang bisa jadi penyebabnya.

"CVT motor matic itu harus pakai grease (gemuk) yang hi-temp (tahan panas) seperti pada grease Lithium," buka Rafli Rizwan, Kepala Toko bengkel Astro Custom Motor dikutip dari GridOto (17/05/2024).

Mekanik yang dipanggil Rafli ini pernah mencoba pakai grease atau gemuk biasa.

Gunakanlah grease yang khusus untuk komponen CVT motor matic
GridOto.com
Gunakanlah grease yang khusus untuk komponen CVT motor matic

"Waktu itu pernah pakai grease biasa malah jadi lumer (mencair) seperti selai," jelas Rafli. "Padahal waktu itu belum lama dilumasi, sekitar satu minggu sudah lumer lagi," tambahnya.

Grease atau gemuk yang lumer itu tentunya akan mengotori komponen yang berada di area CVT.

"Greasenya jadi muncrat sehingga bikin komponen CVT seperti roller dan juga kampas ganda slip," tutupnya saat ditemui di Jalan Raya Bogor No.51, Cimanggis, Depok, Jawa Barat.

Jika kedua komponen CVT motor matic tersebut slip tentunya bikin motor matic gredek atau getar.

Makanya, jangan sembarangan menggunakan gemuk ketika kalian melakukan servis CVT motor matic.

Baca Juga: Penyakit 3-4 Tahunan CVT Motor Matik Honda, Gejala Muncul Bunyi Kretek-kretek

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa