Otomotifnet.com – Rabu kemarin (31/7/2024) di kawasan PIK, Jakarta, brand audio kebanggaan Indonesia yang sukses mendunia, yakni Crescendo dan Harmonic Harmony, merayakan hari jadinya yang ke-20.
Gala Ulang Tahun ke-20 Crescendo dan Harmonic Harmony tersebut sekaligus menandai dua dekade kemajuan teknologi dalam industri audio mobil Tanah Air.
Acara ini merayakan perjalanan luar biasa brand Crescendo dan Harmonic Harmony, dari awal yang hingga menjadi market leader segmen audio mobil kelas atas.
Hadir dalam acara tersebut bukan saja dari kalangan ‘pemain’ audio nasional saja, melainkan juga dari beberapa negara seperti Rusia, Singapura, Hongkong dan lainnya.
Baca Juga: Ini Kelebihan Amplifier Terbaru Crescendo Revolution 7A4 & Revolution 3A1
Sekadar info, Crescendo dan Harmonic Harmony sejak kiprahnya di dunia audio, selalu konsisten menghadirkan produk-produk berkualitas tinggi, yang kerap dipilih oleh para audiophile dan profesional industri.
Dikenal dengan "competition ready" Crescendo 5 amplifier, amplifier high-end Crescendo Revolution 7, dan Harmonic Harmony Direct Link Ultimate series,
Rangkaian aksesoris powerline Harmonic Harmony semakin melengkapi reputasi mereka akan kemajuan teknologi dan inovasi.
Nah, sebagai puncak dari Gala Ulang Tahun ke-20 Crescendo dan Harmonic Harmony, diluncurkan lah seri speaker Crescendo Revolution baru.
Terdiri dari seri Revolution 1, 3, 5 dan 7, dimana kesemua lini produk ini menunjukkan komitmen perusahaan untuk mendorong batasan teknologi audio.
Dan mantapnya lagi, seri speaker Revolution anyar ini dirancang memanfaatkan kekuatan artificial intelligence (AI), guna menghadirkan kualitas suara dan performa yang belum pernah ada sebelumnya, sehingga menjadi tolok ukur baru dalam industri audio.
"Selama 20 tahun terakhir, kami telah berdedikasi untuk memberikan pengalaman audio terbaik bagi pelanggan kami. Peluncuran Seri Speaker Crescendo Revolution yang dikembangkan dengan teknologi AI mutakhir, menandai tonggak penting dalam perjalanan kami," kata Andreas Tjahjadi, CEO Audio Plus selaku pemegang merek Crescendo dan Harmonic Harmony.
Oiya, dalam acara ultah tersebut pihak Audio Plus juga menampilkan beberapa demo car yang telah diinstal dengan seri speaker Crescendo Revolution tersebut.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
KOMENTAR