Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tenaga Motor Neta V-II Gak Sampai 100 dk, Tapi Akselerasi 0-100 Kpj Bisa Dapat Segini

Andhika Arthawijaya - Senin, 12 Agustus 2024 | 21:15 WIB
Neta V-II saat dites oleh tester OTOMOTIF Group
Rianto P/Gridoto
Neta V-II saat dites oleh tester OTOMOTIF Group

Otomotifnet.com – Cukup menarik nih bahas mobil listrik dari PT Neta Auto Indonesia (NAI) yang banderolnya gak nyampe Rp 300 juta ini.

Yup, apalagi kalau bukan Neta V-II yang sudah diproduksi secara lokal dengan TKDN mencapai 44%.

Mobil ini terbilang easy handling nih buat pemula maupun kaum hawa.

Putaran setirnya enteng, radius putar kecil, sehingga lincah buat bermanuver.

Performa motor listriknya juga tidak terlalu galak, sehingga bagi yang baru mengendarai mobil listrik enggak bakalan kagok deh.

Baca Juga: Segini Top Speed Neta V-II Waktu Digeber Pakai Mode Sport Vs Standard 

Ia dipersenjatai motor listrik dengan daya hanya 70 kW  atau setara 93,8 dk, dengan torsi puncak hanya 150 Nm.

Tenaga dan torsi segitu gak jauh beda deh dengan mobil ICE (Internal Combustion Engine) berkapasitas silinder 1.500 cc non turbo.

Jadi secara kemampuan akselerasi bisa dibilang masih sebelas dua belas lah.

Namun karena ia dibekali dua mode berkendara, yakni Normal dan Sport dengan tambahan fitur One Pedal, sensasi ngegasnya jadi agak sedikit berbeda.

Dilengkapi dua mode berkendara yang pengaturannya lewat layar head unit
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Dilengkapi dua mode berkendara yang pengaturannya lewat layar head unit

Nah, meski tenaga dan torsi motor listriknya gak sampai 100 dk, tapi akselerasinya ketika menggunakan mode berkendara Sport cukup agresif nih.

Buktinya saat kami ukur menggunakan Racelogic, untuk melesat hingga 100 km/jam dari kondisi diam, ia mampu menuntaskannya dalam waktu 9,9 detik saja.

Sementara saat dijajal menggunakan metode drag race berjarak 201 meter, mampu diselesaikannya dalam waktu 11,4 detik.

Lumayan cepat kan?

DATA TES

Akselerasi

0-60 km/jam    4,8 detik

40-80 km/jam   3,4 detik

0-100 km/jam   9,9 detik

0-201 meter    11,4 detik

0-402 meter    17,6 detik

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa