Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dealer Yamaha Sekarang Punya 4 Zona Berbeda, Apa Saja Isinya?

Rangga Kosala - Selasa, 27 Agustus 2024 | 11:20 WIB
Yamaha Flagship Shop (FSS) Jakarta menjadi contoh yang pertama kali menerapkan desain terbaru ini
Yamaha Flagship Shop (FSS) Jakarta menjadi contoh yang pertama kali menerapkan desain terbaru ini

Otomotifnet.com - Jika Anda berkunjung ke dealer resmi Yamaha, jangan kaget jika tampilannya tampak lebih segar. Sebagai contoh bisa dilihat di Yamaha Flagship Shop (FSS) Jakarta.

Dealer ini menjadi yang pertama menerapkan identitas baru dan nantinya akan diaplikasi ke jaringan FSS Yamaha di seluruh Indonesia.

Selain kombinasi biru, silver dan putih yang mewah, yang paling menarik dari showroom ini adalah kemudahan konsumen mencari motor yang diinginkan sesuai genre.

Baca Juga: Konsultasi OTOMOTIF, Panduan Bore Up Motor Bebek Yamaha Crypton

Zona exciting dipenuhi motor sport Yamaha
Zona exciting dipenuhi motor sport Yamaha

"Ada zone exciting, kemudian zone active, zona fashionable dan premium zone," jelas Dyonisius Beti, Presiden Direktur PT YIMM pada Selasa (08/7/2024).

Zone exciting khusus sport bike Yamaha yang memacu ardenalin. Yaitu R Series seperti YZF-R15 dan YZF-R25.

Kemudian ada WR 155R, XSR 155 dan juga Yamaha CBU yaitu YZ250 dan YZ125.

Zona Active jadi area pajang skutik fungsional Yamaha
Zona Active jadi area pajang skutik fungsional Yamaha

Zone active diisi skutik 125 cc Yamaha seperti Gear, X-Ride hingga Freego. Bahkan motor bebek MX King 150 juga ada di sini.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa