Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Baru Tahu, Mobil Toyota Ini yang Paling Laku di Jateng dan Yogyakarta

F Yosi - Kamis, 29 Agustus 2024 | 12:41 WIB
Dealer Nasmoco Majapahit Semarang, Jawa Tengah
F Yosi/Otomotifnet
Dealer Nasmoco Majapahit Semarang, Jawa Tengah

Otomotifnet.com - Baru Tahu, Mobil Toyota Ini Paling Laku di Jateng dan Yogyakarta.

Dalam kesempatan acara Toyota Eco Journey – JTD Electrification Line Up 2024, PT Toyota Astra Motor mengajak para jurnalis untuk melihat kesiapan xEV Ecosystem yang mendukung mobilitas xEV Toyota di wilayah Jawa Tengah (Jateng) dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Khususnya melihat penerimaan masyarakat terhadap Hybrid EV Toyota yang terbilang positif, ditandai penjualan All New Kijang Innova Zenix HEV yang mendominasi pasar xEV.

“Didukung jaringan Dealer Nasmoco Group, PT Toyota Astra Motor mengapreasiasi penjualan xEV khususnya HEV Toyota di wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta yang terus meningkat pesat, di mana All New Kijang Innova Zenix HEV menjadi lokomotif penjualan,” jelas Vice President Director PT Toyota Astra Motor (TAM), Henry Tanoto.

“Berikan Total Mobility Solution, dukungan lain yang diberikan adalah dengan menambah jumlah Toyota xEV Ecosystem yang tersebar di berbagai kota. Kemudahan akses pada fasilitas penting ini, membuat mobilitas pelanggan kendaraan elektrifikasi Toyota dapat berjalan dengan aman dan nyaman sehingga worry free,” lanjut, Henry.

Pada Januari-Juli 2024, Toyota memimpin market retail sales dengan market share sebesar 32.8% meningkat 1.2% dibanding tahun 2023 di periode yang sama.

Sedangkan untuk penjualan xEV, penjualan Toyota dan Lexus meningkat hingga 52% dari 14.936 unit di tahun 2023 menjadi 22.721 unit pada periode yang sama.

Berdasarkan data penjualan, HEV Toyota tersebar di sekitar 347 kota di Indonesia meng-cover lebih dari 85% total kota penjualan mobil di Indonesia.

Hal ini membuktikan jika HEV dapat diterima dengan sangat baik oleh masyarakat Indonesia dengan kondisi infrastruktur, ekosistem, serta driving habit yang di Indonesia.

Sedangkan di wilayah Jawa Tengah dan DIY, penjualan kendaraan elektrifikasi Toyota terus menunjukkan tren positif yang dimotori oleh All New Kijang Innova Zenix HEV sebanyak 1.229.

Lalu diikuti oleh All New Yaris Cross HEV (279 unit) dan Alphard HEV (43unit).

Sebagai informasi, retail sales Nasmoco Toyota di area tersebut adalah 10.495 unit dan xEV menyumbang 10.9% penjualan.

“Untuk penjualan wilayah Jawa Tengah meliputi DIY, pada semester pertama tahun 2024. Baru kali ini Toyota Innova Zenix HEV menjadi paling laku, yang periode sebelumnya di kuasai Anvanza dan Veloz,” ungkap, Herybertus Budi, Marketing Div Head Nasmoco Group, disela-sela test drive Prius PHEV.   

Toyota Eco Journey – JTD Electrification Line Up 2024
F Yosi/Otomotifnet
Toyota Eco Journey – JTD Electrification Line Up 2024

Penjualan All New Kijang Innova Zenix terbilang bagus karena sesuai kebutuhan pelanggan, baik pribadi maupun bisnis seperti untuk rental maupun travel antar kota.

Jalan Tol Trans Jawa yang sudah menyambung dari barat ke timur Provinsi Jawa Tengah, membuat mobilitas masyarakat menjadi semakin mudah dan terbuka luas.

Jalan antar provinsi dan antar kota yang mulus, kian membuka akses kegiatan sosial dan produksi masyarakat.

Hybrid EV merupakan pilihan paling relevan saat ini karena dapat menjangkau hingga ke pelosok wilayah tanpa khawatir kehabisan daya baterai.

Sinergi antara hybrid engine dan motor listrik, memberikan kesempatan kepada pelanggan untuk menurunkan emisi CO2 dengan cara yang paling memungkinkan tanpa perlu mengubah kebiasaan berkendara.

Pemilik mobil hybrid tidak perlu memikirkan infrastruktur seperti charging spot lantaran sudah dikendalikan oleh Toyota Hybrid System (THS) untuk pengisian baterai hybrid saat berjalan.

 

Editor : Panji Maulana

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa