Otomotifnet.com - Mesin mobil mulai rewel, sebaiknya jangan diabaikan. Bisa jadi itu gejala busi bermasalah. Ada empat tanda-tanda busi perlu diganti.
Seperti diungkap oleh Ivana Stella, selaku Product Manager PT Denso Sales Indonesia (DSIA). Pihaknya memberi perhatian khusus soal pentingnya performa busi yang optimal.
“Untuk menjaga kinerja mesin pada level tertinggi, ada 4 tanda-tanda busi perlu diganti,” ungkap Ivana, lewat pesan tertulis (27/08/2024).
1. Kinerja Mesin Melorot
Gejalanya, mesin sulit atau tidak langsung menyala saat dihidupkan. Lantaran busi tak bisa menjalankan fungsinya saat starter mobil.
Yaitu tugas busi memberikan percikan api sebagai pemicu mesin menyala. Buntutnya, timbul getaran yang berlebihan dalam keadaan diam dan gas terasa berat saat diinjak.
2. Boros Konsumsi BBM
Konsumsi BBM (Bahan Bakar Minyak) jadi boros, lantaran performa busi yang sudah mulai aus.
“Sehingga mengakibatkan peningkatan konsumsi BBM dan mengurangi efisiensi kendaraan,” lanjut Ivana.
3. Warna Asap Tidak Normal
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
KOMENTAR