Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha XMAX Modif Simpel Pakai Motif Hexagon, Jadi Mirip Spiderman

Rangga Kosala - Selasa, 3 September 2024 | 22:15 WIB
Digimods Yamaha XMAX 250 oleh Motoblast
Motoblast
Digimods Yamaha XMAX 250 oleh Motoblast

Otomotifnet.comYamaha XMAX yang punya bodi bongsor cukup enak untuk dijadikan kanvas kosong modifikasi.

Baik itu mengganti warna dengan cara repaint, airbrush maupun pakai cutting sticker.

Bicara cutting sticker atau body wrapping, Joko Hariyanto atau yang akrab dikenal sebagai Joe Motoblast punya inspirasi modifikasi baru untuk skutik Maxi Yamaha 250 cc tersebut.

Melalui digital modification, Lek Joe menunjukkan XMAX model lawas alias non connected, dalam balutan warna merah.

Yang unik ada motif hexagon atau segi enam di seluruh bodi motor.

Walau mayoritas hanya pakai satu warna, pemilik Instagram @motoblast ini juga memberikan gradasi warna dari depan ke belakang.

Di bagian depan warna merahnya lebih terang dan berangsur berubah menjadi gelap seiring berjalan ke bagian belakang.

Agar tampilan lebih menarik, ia juga menyematkan logo minuman energi, Monster Energy di beberapa titik seperti bodi depan dan samping.

Sekilas dengan motif hexagon, malah jadi terlihat seperti kostum superhero Spiderman ya!

Bagaimana menurut Anda?

Baca Juga: Bello! Digimods Honda Stylo 160 Cocok Ini Jadi Motor Dinas Minion!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa