Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Kelebihan dan Kekurangan Neta X Saat Dijajal Keliling Jakarta

Andhika Arthawijaya - Senin, 23 September 2024 | 23:45 WIB
Rombongan awak media saat jajal Neta X Supreme di jalanan Jakarta
Istimewa/Neta
Rombongan awak media saat jajal Neta X Supreme di jalanan Jakarta

Otomotifnet.com – Peluncuran resmi SUV listrik terbaru dari PT NETA Auto Indonesia (NAI), yakni Neta X, tinggal menghitung hari.

Saat peluncurannya nanti juga akan diumumkan harga resminya, mudah-mudahan bisa lebih murah dari harga estimasinya saat ini, yaitu mulai dari Rp 460 juta – 490 juta.

Soalnya Neta X ini sudah diproduksi secara CKD di Indonesia, dengan TKDN mencapai 44%.

Oke, sembari menunggu peluncuran resminya yang direncanakan pada 27 september ini, kita kupas dulu kelebihan dan kekurangan Neta X saat dijajal keliling Jakarta belum lama ini dalam ajang Media Test Drive-nya.

Sekadar reminding, Neta X ditawarkan dalam dua varian, yakni Elite dan Supreme.

Keduanya dipersenjatai satu buah motor listrik berdaya 120 kW (160,9 dk) dan torsi 210 Nm, yang menggerakkan roda depan (FWD).

Baca Juga: Dibawa Keliling Jakarta Hampir 100 Km, Segini Konsumsi Listrik Neta X

Suplai listriknya pakai baterai LFP (Lithium Ferrous Phosphate) yang sudah diproduksi secara lokal oleh PT Gotion Green Energy Solution Indonesia.

Kapasitasnya 63,56 kWh, yang saat terisi penuh mampu menempuh jarak hingga 480 km (metode NEDC).

Dengan tenaga dan torsi tadi, NAI mengklaim Neta X dapat menuntaskan akslerasi dari 0 – 100 km/jam hanya dalam waktu 9,5 detik, dengan kecepatan maksimum mencapai 150 km/jam.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa