Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Luncurkan Motor Baru Buat Penggemar Balap, Mesinnya 3 Silinder

Antonius Yuliyanto - Kamis, 10 Oktober 2024 | 21:47 WIB
R9, moge supersport terbaru Yamaha yang basisnya dari MT-09
Yamaha
R9, moge supersport terbaru Yamaha yang basisnya dari MT-09

Otomotifnet.com – Rabu (9/10/2024) kemarin Yamaha meluncurkan beberapa motor baru, selain R3 2025, ada pula motor yang cocok buat penggemar balap atau minimal yang suka ngebut di sirkuit, pakai mesin 3 silinder.

Motor terbaru Yamaha tersebut adalah R9, sebuah moge beraliran supersport, alias motor yang dikembangkan memang untuk di sirkuit, basisnya dari MT-09.

Sebagai motor untuk di sirkuit, meski basisnya dari MT-09 tapi jangan heran jika tampilan, fitur, teknologi, mesin dan posisi berkendaranya dirancang untuk menunjang ngebut di sirkuit.

Tampilan dari Yamaha R9 ini tampak sangat sporty, mengusung garis desain keluarga R series terbaru seperti R7.

Garis bodi R9 ini terlihat tegas dan sangar karena serba tajam, juga sporty dengan lekuk yang tampak aerodinamis apalagi bawaannya sudah ada winglet seperti halnya di MotoGP.

Daya tarik utama dari R9 memang di area depan, karena bentuknya cukup kontroversial, dengan ram air duct yang kesannya mengotak sekaligus jadi tempat lampu utama seperti R7 atau R15.

Yamaha R9, desainnya sangat sporty
Yamaha
Yamaha R9, desainnya sangat sporty

Tapi kalau diamati lebih dalam, sebenarnya terlihat keren, karena ada DRL model tumpuk yang tegas, dan di bawahnya ada winglet yang cukup besar.

Oiya winglet tersebut bukan hanya untuk menunjang tampilan, tapi menurut klaim Yamaha dari hasil uji di wind tunnel bisa memberikan daya tekan ke bawah, sehingga bisa mengurangi kemungkinan roda depan terangkat alias wheelie sebanyak 6-7%.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa