Kupas Cairan Penghemat BBM Sampai Modif CBR 250R Penakluk Ninja!

Dimas Pradopo - Rabu, 25 April 2012 | 18:31 WIB

(Dimas Pradopo - )


Edisi 678 Tabloid MOTOR Plus minggu ini (25/4-1/5) punya seabreg sajian istimewa. Di edisi ini kami mengulas ragam cairan penghemat bahan bakar. Bukan cuma dicampur ke ruang bakar. Cairan-cairan ini termasuk juga cairan rantai, penetran hingga injector cleaner.

Buat yang suka ngoprek, ada komparasi karburator Keihin PE 28 dari yang KW sampe ori. Wah, kalau pengen tahu bedanya harus baca nih! Artikel ini kami siapkan di halaman 11.

Masih soal ngoprek, MOTOR Plus enggak mungkin ketinggalan teknologi. Kali ini kami juga melakukan pengetesan injektor untuk sepeda motor bermesin injeksi. Injektor after market yang konon punya semprotan bahan bakar lebih banyak ini sengaja kami jajal.

Modifikasi Honda CBR 250R milik Astra Motor Racing Team (ART) yang sukses mengalahkan Ninja 250R di sirkuit Sentul juga dibedah. Dan ternyata terbukti kalau motor ini tidak pakai mesin Moriwaki seperti yang digosipkan!

Oiya, imbas kisruh geng motor juga masih akan jadi bahasan menarik. Beberapa event roda dua sampai harus tertunda gara-gara masalah ini. Safety untuk pengendara wanita ada juga! Kami hadirkan di halaman 27.

Di edisi ini speed lover akan dimanjakan dengan ulasan lengkap dari sirkuit Sentul, dimana dua gelaran balap digelar di sini. Yang pertama kejurnas supersport 600 dan sport 250 dari Sentul gede, dan matic race di Sentul kecil.

Untuk yang penasaran Yamaha Cup Race Medan, Motoprix Bali, Drag Bike Palembang dan Motocross Banyuwangi juga bisa dapatkan infonya di edisi terbaru ini. (motorplus-online.com)