Terjatuh sebanyak 2 kali dan mengalami banyak goresan luka di beberapa bagian tubuh, pastinya akan sangat mengganggu performa saat menjalani balapan di kelas MotoGP. Namun hasil yang diraih oleh Cal Crutchlow di sesi kualifikasi MotoGP Sachsenring, Jerman hari ini (13/7) patut diacungi jempol.
Lantaran dengan kondisi fisik yang tidak 100 persen tersebut, ia masih bisa mengamankan grid start kedua dan berada di lini terdepan.
“Senang rasanya kembali berada di lini terdepan setelah mengalami insiden sebanyak 2 kali pada sesi latihan hari pertama. Apalagi ketika bangun pagi tadi, rasanya badan pada sakit semua. Sehingga saya sempat ragu tak bisa mengikuti sesi kualifikasi dengan baik. Makanya ini menjadi pencapaian yang sangat menyenangkan,” girang Crutchlow.
“Balapan besok pasti akan berjalan lebih sulit lagi dengan kondisi fisik yang tidak 100 persen. Tapi saya akan berupaya sekuat tenaga agar bisa finish di posisi podium,” yakinnya.
Seperti apa perjuangan Crutchlow untuk meraih hasil bagus besok? kita tunggu aksi terbaiknya. (otosport.co.id)
Lantaran dengan kondisi fisik yang tidak 100 persen tersebut, ia masih bisa mengamankan grid start kedua dan berada di lini terdepan.
“Senang rasanya kembali berada di lini terdepan setelah mengalami insiden sebanyak 2 kali pada sesi latihan hari pertama. Apalagi ketika bangun pagi tadi, rasanya badan pada sakit semua. Sehingga saya sempat ragu tak bisa mengikuti sesi kualifikasi dengan baik. Makanya ini menjadi pencapaian yang sangat menyenangkan,” girang Crutchlow.
“Balapan besok pasti akan berjalan lebih sulit lagi dengan kondisi fisik yang tidak 100 persen. Tapi saya akan berupaya sekuat tenaga agar bisa finish di posisi podium,” yakinnya.
Seperti apa perjuangan Crutchlow untuk meraih hasil bagus besok? kita tunggu aksi terbaiknya. (otosport.co.id)