Kurang beruntung di Formula 1 Kanada dua pekan lalu, Kimi Raikkonen sepertinya mulai melihat peluang besar di F1 Eropa yang akan mulai dihelat akhir pekan ini (24/6) di sirkuit jalan raya Valencia. Dimana Kimi berharap berharap besar bisa meraih hasil sesi kualifikasi terbaik sebagai modal untuk meraih kemenangan pertamanya di musim 2012.
Kimi menganggap bahwa sirkuit jalan raya Valencia akan membuat para pembalap sulit untuk menyusul rivalnya. Persis seperti yang diungkapkan oleh Sebastian Vettel, Kimi juga menjelaskan bahwa untuk menyusul lawan diperlukan tekad besar, karena resikonya cukup besar.
“Ini bukan tempat yang bagus untuk menyusul lawan, dan di sinilah kami akan melihat keajaiban sisten DRS (Drag Reduction System). Makanya melakukan kualifikasi dengan baik dan meraih posisi start di jalur yang bersih akan membuat kesempatan meraih kemenangan jadi besar,” optimis Kimi.
Pembalap asal Finlandia itu sendiri merasa performa mobilnya tidak buruk, hanya saja dibutuhkan strategi matang agar mampu menjaga performa terbaik mobil. Seperti yang ditunjukkan oleh Romain Grosjean di Formula 1 Kanada.
“Target kemenangan di Valencia adalah hal yang harus kami lakukan. Saya belum pernah menang di sirkuit ini, tentunya akan sangat menyenangkan jika target itu bisa tercapai. Tahun 2009 lalu saya hanya bisa finish di urutan 3 dari grid start 6. Semoga musim 2012 ada hasil yang lebih baik,” yakin Kimi. (otosport.co.id)
Kimi menganggap bahwa sirkuit jalan raya Valencia akan membuat para pembalap sulit untuk menyusul rivalnya. Persis seperti yang diungkapkan oleh Sebastian Vettel, Kimi juga menjelaskan bahwa untuk menyusul lawan diperlukan tekad besar, karena resikonya cukup besar.
“Ini bukan tempat yang bagus untuk menyusul lawan, dan di sinilah kami akan melihat keajaiban sisten DRS (Drag Reduction System). Makanya melakukan kualifikasi dengan baik dan meraih posisi start di jalur yang bersih akan membuat kesempatan meraih kemenangan jadi besar,” optimis Kimi.
Pembalap asal Finlandia itu sendiri merasa performa mobilnya tidak buruk, hanya saja dibutuhkan strategi matang agar mampu menjaga performa terbaik mobil. Seperti yang ditunjukkan oleh Romain Grosjean di Formula 1 Kanada.
“Target kemenangan di Valencia adalah hal yang harus kami lakukan. Saya belum pernah menang di sirkuit ini, tentunya akan sangat menyenangkan jika target itu bisa tercapai. Tahun 2009 lalu saya hanya bisa finish di urutan 3 dari grid start 6. Semoga musim 2012 ada hasil yang lebih baik,” yakin Kimi. (otosport.co.id)